Di Italia tepatnya dekat Venesia terdapat sebuah pulau memiliki cerita misteri. Pulau Poveglia atau kerap disebut pulau kematian namanya, pulau itu dikenal angker dan dipercaya tempat arwah orang-orang jahat terbangun.
Poveglia sendiri tak bisa dikunjungi, kendati turis yang penasaran bisa mengamatinya dari Pantai Lido yang lokasinya tidak jauh.
Baca Juga: Kisah Misteri Kuil Kubizuka di Jepang, Konon Tempat Mengubur Kepala Iblis
Dikisahkan The Telegraph, Pulau Poveglia pernah dijadikan tempat karantina kapal menuju Venesia pada abad ke-18. Tak berapa lama, sebuah wabah ditemukan di dua kapal yang tiba.
Setelah itu pulau ini ditutup dan dipergunakan untuk mengumpulkan orang-orang dengan penyakit menular. Terisolasi, mereka ditinggalkan untuk mati. Hal ini turut memunculkan legenda bahwa orang-orang yang sakit parah di sana tinggal menanti ajal lalu kembali sebagai arwah untuk menggentayangi pulau itu.
Tahun berlalu, abad berganti. Sebuah rumah sakit untuk orang-orang lanjut usia dibangun di Pulau Poveglia pada tahun 1922 dan beroperasi sampai dengan 1968. Kisah seram kembali mengiringi.
Baca Juiga: Cerita Mistis Rumah Sakit Nocton, Salah Satu Tempat Angker di Inggris
Konon, rumah sakit itu acapkali melakukan eksperimen mengerikan buat para pasiennya, termasuk tindakan kontroversial bedah otak lobotomi. Sekadar informasi, lobotomi ini identik dengan prosedur di luar kelaziman yang saat itu dianggap sebagian kalangan dapat menyembuhkan orang sakit jiwa, di antaranya dengan merusak atau memotong jaringan-jaringan otak dalam lobus prefrontal (bagian depan kepala).
Akhir kisah rumor eksperimen mengerikan itu pun tak kalah horor. Si direktur rumah sakit jiwa, yang bertanggung jawab atas eksperiman lobotomi terhadap pasiennya, konon dibuat gila oleh penampakan-penampakan aneka hantu di Pulau Poveglia. Riwayatnya tamat setelah terjun dari menara di rumah sakit tersebut.
Baca Juga: Cerita Mistis Benteng Bhangarh Fort di India, Wisata Horor Sangat Berbahaya
Puluhan tahun berselang, warga setempat yang tinggal berdekatan dengan Pulau Poveglia mengaku masih mendengar suara lonceng dari arah pulau tersebut. Padahal sudah tak ada lagi lonceng di Pulau Poveglia!
Saat ini Pulau Poveglia rutin masuk daftar tempat-tempat paling horor di Eropa. Pulau yang pada tahun 2014 dijual ke pengusaha Luigi Brognaro ini juga rutin masuk acara-acara televisi bernuansa aktivitas paranormal alias paranormal activity, berkat beragam kisah ngeri yang mengiringi eksistensinya.