Ganda putri Indonesia, Greysia Polii/Apriyani Rahayu, memastikan gelar juara Thailand Open 2021. Greysia/Apriyani meraih gelar juara Thailand Open seusai mengalahkan unggulan ketujuh milik tuan rumah, Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai.
Greysia/Apriyani tampil solid dan berhasil menang straight game dengan skor 21-15 dan 21-12 dalam kurun waktu 52 menit Impact Arena, Minggu (17/1/2021).
Start bagus dimiliki Kititharakul/Prajongjai dengan unggul 3-1 atas Greysia/Apriyani. Tetapi dua poin beruntun dari Greysia/Apriyani membuat skor imbang 3-3.
Reli-reli panjang terjadi pada gim pertama ini. Tetapi sejauh ini Greysia/Apriyani masih bisa menghadapi permainan lawan.
Greysia/Apriyani sempat tertinggal 6-8. Namun, smes keras dari Apriyani tidak bisa dikembalikan dengan baik oleh Prajongjai karena kok keluar lapangan, skor imbang 8-8.
Baca Juga : Soal Piala Asia U-19, PSSI Tunggu Keputusan AFC
Servis dari Greysia mengecoh Prajongjai membuat ganda Indonesia unggul 11-9 di interval gim pertama.
Keberuntungan dimiliki pasangan Indonesia yag merupakan unggulan kelima di turnamen ini. Usai interval, smes keras Apriyani membentur bibir net, namun jatuh di lapangan lawan. Greysia/Apriyani unggul 13-10.
Ketenangan Greysia/Apriyani dalam meladeni permainan reli-reli panjang Kititharakul/Prajongjai membuat mereka meraih lima poin beruntun untuk unggul 15-10.
Poin-poin pasangan Indonesia sejauh ini diraih dari kesalahan Kititharakul/Prajongjai, baik lewat pengembalian bola yang keluar lapangan karena smes keras Greysia/Apriyani atau antisipasi jatuhnya bola yang kurang cermat.
Menjelang gim pertama berakhir saat Greysia/Apriyani unggul 19-12, Kititharakul/Prajongjai justru meraih tiga poin beruntun usai memanfaatkan kelengahan lawan.
Baca Juga : Timnas U-19 Dijadwalkan Kembali Gelar TC di Februari Setelah Pulang dari Spanyol
Tetapi, challenge yang dimenangi Greysia/Apriyani setelah pengembalian Kititharakul/Prajongjai dianggap masuk oleh hakim garis membuat ganda Indonesia meraih match point 20-15.
Pengembalian bola yang keluar lapangan dari Kititharakul membuat Greysia/Apriyani menutup gim pertama dengan kemenangan 21-15.
Kemenangan di gim pertama membuat Greysia/Apriyani kian percaya diri di awal-awal gim kedua. Pasangan berperingkat delapan dunia itu langsung melejit dengan keunggulan 5-0. Serangan terus diberikan Greysia/Apriyani terhadap ganda tuan rumah itu dengan unggul 7-1.
Kititharakul/Prajongjai kesulitan keluar dari tekanan di gim kedua. Pengembalian bola dari Prajongjai yang tidak melewati net membuat Greysia/Apriyani unggul 11-2 di interval gim kedua.
Greysia/Apriyani sempat kehilangan fokus usai interval. Kititharakul/Prajongjai meraih tiga poin beruntun guna memperkecil skor jadi 5-11. Berniat meraih poin lewat drop shot, pukulan tanggung Kititharakul justru disambar Apriyani guna menambah keunggulan jadi 15-5.
Baca Juga : Laga Antara Pacquiao vs McGregor Dipastikan Akan Terjadi di 2021
Kititharakul/Prajongjai sempat menghambat pasangan Indonesia juara di Yonex Thailand Open setelah meraih empat poin beruntun sekaligus memperkecil skor 19-10.
Saat unggul 20-12, Apriyani belum juga mampu menuntaskan permainan setelah pukulannya di depan net keluar lapangan. Pada akhirnya, Greysia/Apriyani keluar sebagai juara Yonex Thailand Open usai menang 21-12 di gim kedua.