Gelar Upacara Sangjitan, Reza Arap dan Wendy Walters Tegaskan Belum Menikah

Gelar Upacara Sangjitan, Reza Arap dan Wendy Walters Tegaskan Belum Menikah

Ahmad
2021-01-03 09:46:14
Gelar Upacara Sangjitan, Reza Arap dan Wendy Walters Tegaskan Belum Menikah
Reza Arap dan Wendy Walters tegaskan belum menikah meskipun telah menggelar upacara Sangjitan pada Sabtu 2 Januari 2020. Foto: Instagram/ybrap

Reza Arap dan Wendy Walters tegaskan belum menikah meskipun telah menggelar upacara Sangjitan pada Sabtu 2 Januari 2020.

Sebelumnya, baik Reza Arap dan Wendy Walters mendadak jadi perbincangan setelah beredar video di Instagram saat keduanya terlihat menggelar acara dengan busana formal. 

Banyak netizen yang mengira itu acara pernikahan mereka. Padahal keduanya belum melangsungkan pernikahan.

Baca Juga: Ditetapkan Jadi Tersangka Video Syur, Ini Segudang Bisnis Milik Gisel

Reza Arap yang memiliki nama asli Muhammad Reza Oktovian ini sudah melamar Wendy Walters sejak 2017 lalu. Tapi sampai saat ini, keduanya belum juga menikah.

Sekedar informasi, sangjitan adalah salah satu prosesi adat berupa seserahan yang biasanya dilakukan setelah lamaran dan sebelum pernikahan berlangsung dalam tradisi masyarakat Tionghoa.

Pasangan yang sudah lama berpacaran ini tampak serasi dengan mengenakan pakaian warna krem senada. Reza tampil gagah dengan jas krem. Adapun Wendy amat cantik dengan gaun sangjitannya.

Dalam kesempatan yang sama, Wendy mengungkapkan kalau keduanya menggelar acara Sangjit, yang merupakan bagian dari tradisi China. Dia pun memberikan saran tegas pada para netizen untuk mencari tahunya sendiri melalui Google.


"Sangjit, sangjit. Kalau mau tahu banget Google Sangjit Chinese Culture apa gitu," sahut Wendu Walters.

Baca Juga: Hujatan Revina VT Terkait Video Dicium Artis Tampan Dibalas Doa oleh Kiky Saputri

Sebelumnya, Reza Arap juga sempat memberikan penjelasan soal tradisi China yang mereka gelar di Twitter-nya. Menurut sang YouTuber, momen itu diperuntukkan bagi pasangan yang akan menikah. Tradisi itu dilakukan dengan bertukar barang dan memberi uang kepada orangtua dan keluarga.


"Ini bukan hari pernikahan kita. Ini semacam tradisi budaya China untuk pasangan yang mau menikah. Kita bertukar beberapa barang yang sudah diminta seperti tas, jam tangan, es. Aku memberi uang pada ibu Wendy, pada saudara laki-laki dan perempuannya. Jangan panik zz," cuit Reza Arap dalam bahasa Inggris membantah kabar pernikahannya dengan Wendy Walters.


Share :

HEADLINE  

Kaesang Optimis PSI Tembus Senayan Minta Kader Kawal Real Count

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 17, 2024 09:44:02


Hasil Real Count KPU Sulawesi Tengah: Suara PSI Tembus 4,17%

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 21:11:41


Pemuka Agama Himbau Semua Terima Hasil Pemilu, Saatnya Rekonsiliasi

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 13:44:30