Musisi yang juga putra bungsu Maia Estianty, Dul Jaelani mengutarakan niatannya buat menikah dengan kekasihnya, Tissa Biani. Jika tidak ada halangan, dia berharap bisa naik pelaminan tahun depan.
"Insya Allah (tahun depan menikah)," ujar Dul Jaelani.
Rencananya, dia akan menggelar pernikahan yang sederhana. Alih-alih di hotel, putra ketiga Ahmad Dhani ini berharap acaranya itu dihelat di halaman rumahnya.
Baca Juga: Lewat Instagramnya Rob Clinton Kekasih Chelsea Islan Umumkan Positif Corona
“Aku sudah bilang ke dia (Tissa), kalau mau (nikah) di rumahku ya. Sudah punya target di halaman rumahku. Jadi keluargaku, keluarga dia saja,” kata Dul.
Tissa Biani pun turut menimpali. Dia juga menginginkan pernikahan yang sederhana dengan konsep garden party.
Yang pasti Dul Jaelani menegaskan bahwa sudah mengantongi restu Ahmad Dhani dan Maia Estianty. Mereka sudah mengizinkannya buat menikah muda.
"Mereka setuju setuju aja sih, kalau aku nikah nanti," kata Dul Jaelani.
Tissa pun mengungkapkan bahwa dirinya telah diperkenalkan kepada sang ibunda kekasihnya yakni Maia Estianty. Bunda Maia, diakui Tissa sangat mendukung hubungan asmara mereka berdua.
“Bunda tuh orangnya baik, enak diajak ngobrol, benar-benar support banget sama hubungan kami berdua,” ujar Tissa Biani.
Bahkan, Maia Estianty juga diketahui mengomentari unggahan di akun Instagram Tissa Biani baru-baru ini. Tissa pun tak menyangka jika calon mertuanya itu dapat menanggapi salah satu postingannya.
Baca Juga: Produser Netflix Tewas Usai Diracun Rekannya Lewat Teh
“Aku kan lihat teman-temanku lagi suka upload, itu memang lagu trend. Nggak tahunya Bunda Maia komentar,” ungkapnya.
Sebelumnya, Maia Estianty sendiri memang tak mempermasalahkan jika memang putra bungsunya itu akan menikah muda. Menurutnya, tak ada salahnya untuk menikah muda, asalkan telah cukup dan mampu untuk menikah.