Sejumlah kandidat vaksin sudah menunjukan hasil yang memeuaskan. Bahkan, beberapa ahli mengatakan vaksin merupakan jaminan ekonomi di dunia kembali normal.
Pernyataan tersebut berdasarkan analisa dari Citi Research mengatakan pengaruh vaksin akan terlihat saat herd immunity telah terbentuk. Herd immunity adalah sistem kekebalan yang terbentuk di masyarakat setelah 70-80% anggotanya terjangkit virus. Ketika kekebalan ini terbentuk penyebaran virus corona bukan lagi ancaman.
Dalam analisa yang sama, juga memperkirakan bahwa vaksinasi COVID-19 dapat meningkatkan pertumbuhan ekonomi global sebesar 0,7% pada 2021, dan 3% pada tahun 2022 karena aktivitas kembali normal
Beberapa produsen vaksin, seperti Pfizer-BioNTech dan Moderna melaporkan hasil awal yang menunjukkan bahwa kandidat mereka masing-masing efektif sekitar 95%. Sementara itu, Oxford AstraZeneca mengatakan analisis sementara menunjukkan vaksin mereka memiliki rata-rata kemanjuran 70%.
Tiga vaksin diprediksi akan menerima persetujuan darurat antara bulan depan dan Januari 2021 yang memungkinkan perusahaan farmasi memproduksi dan mendistribusikan vaksin. Para ekonom mengatakan negara maju telah mendapatkan pra-pemesanan vaksin dan kemungkinan mereka yang akan merasakan manfaat ekonomi dari herd immunity.
Baca Juga: Prediksi Terbaru Soal Kapan Pandemi Corona Berakhir
Citi Research mengatakan, negara maju secara kolektif telah mengamankan 80 persen vaksin COVID-19 yang sedang dikembangkan. Negara-negara seperti AS, Inggris, Jepang, Kanada, Australia, dan Uni Eropa bahkan telah memesan jumlah dosis vaksin yang melebihi populasi mereka.
Negara-negara maju dapat memulai distribusi vaksin yang lebih luas pada kuartal kedua atau ketiga tahun depan, dan membentuk kekebalan kawanan pada tiga bulan terakhir tahun 2021, jelas mereka.
Sebaliknya, negara-negara berkembang dan miskin kemungkinan membutuhkan waktu lebih lama untuk mendapatkan vaksin COVID-19. Negara miskin bahkan harus bergantung pada program penyedia vaksin COVAX dari PBB.
Di negara miskin, Citi Research menyebut ada ketidakpastian kapan herd immunity akan tercapai.
Baca Juga: Cara Paling Cepat Pesan Vaksin Corona Secara Mandiri dari Bio Farma
Sebelumnya, PT Bio Farma (Persero) memberikan cara paling cepat untuk memesan vaksin corona secara mandiri. Bio Farma sendiri, telah ditunjuk oleh pemerintah sebagai distributor vaksin corona mandiri atau berbayar ke masyarakat.
Kemudian, pemerintah melalui Ketua Pelaksana Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (KPCPEN) Erick Thohir mengatakan pihaknya telah mempersiapkan sistem satu data jelang vaksinasi corona.
Sistem satu data vaksinasi corona menjelang pelaksanaan program vaksinasi sebagai upaya menangani pandemi di Indonesia.