Bogor terkenal dengan destinasi wisata yang sangat indah. Beberapa danau di Bogor sangat terlihat cantik dan indah. Namun ada dua danau di Bogor yang menyimpan cerita misterius.
Berikut danau misterius tersebut.
Baca Juga: Deretan Tradisi Daerah Jawa Timur Memiliki Kisah Mistis
1. Danau Gunting Istana Bogor
Danau Gunting Istana Bogor (foto: lovelybogor)
Lokasi Danau Gunting berada di belakang Istana Bogor, tepatnya dekat pintu masuk utama Kebun Raya Bogor. Dari situ anda tinggal berjalan lurus melalui Tugu Lady Raffles.
Danau yang tidak terlalu luas itu mempunyai pulau kecil di bagian tengahnya. Pulau itulah yang menjadi habitat bagi berbagai spesies burung dan bangau.
Konon katanya di sekitar kolam tersebut tinggal sosok mahluk besar yang tak kasat mata yang tinggal di pohon lengkeng yang berada tepat di samping kolam, sedangkan di pulau kecil di tengah danau kabarnya sering muncul sosok noni Belanda dengan pakaian bak orang jaman dulu.
Danau gunting memang terlihat cantik kalau siang hari. Saat hari mulai malam, suasana berubah jadi mencekam. Banyak yang bilang, danau gunting adalah rumah dari sosok hantu noni belanda dan siluman ular raksasa.
Baca Juga :Cerita Mistis Sumber Pengantin Jogoroto Jombang, Dihuni Makhluk Gaib Tak Suka dengan Hal ini
Beberapa petugas kebersihan di kebun raya mengaku pernah diperlihatkan wujud noni yang sedang berjalan-jalan sendirian di sekitar danau.
Si noni itu berjalan-jalan santai sambil bersenandung. Warga yang iseng memancing di danau itu juga pernah diganggu hantu ular raksasa yang muncul dari dalam danau.
2. Telaga Warna
Telaga Warna (foto: Gmap/tyo koconegoro)
Telaga Warna merupakan salah satu destinasi wisata yang sangat indah dan menakjubkan. Telaga Warna ini tak kalah cantik dan indah dengan Telaga Warna, Dieng. Namun, di balik keindahannya telaga ini juga memiliki kisah mistis yang dipercaya oleh warga setempat sampai sekarang.
Telaga Warna ini dipercaya sebagai salah satu peninggalah zaman Kerajaan Kutatanggeuhan. Kerajaan ini dipimpin oleh seorang raja dan ratu yang sangat bijak. Sayangnya, ia tak juga diberi keturunan. Hingga akhirnya mereka setelah penantian panjang berkat usaha dan doa, beliau dikaruniai putri yang cantik. Ia pun tumbuh jadi gadis kesayangan sang raja dan ratu, namun sangat manja.
Suatu hari tiba hari ulang tahun sang putri, ia meminta kado sebuah kalung yang indah dan belum dimiliki oleh siapapun. Raja pun menyuruh pasukan kerajaan untuk mencari kalung tersebut. Sayangnya, pasukan itu kembali tanpa membawa kalung yang diminta sang putri. Ratu pun memberikan kalung dengan batu permata yang berkilauan yang ia miliki untuk buah hatinya.
Baca Juga: Cerita Misteri Pria Palembang, Bacok Keluarga akibat Ada Bisikan Gaib
Pemberian ratu ini di tolak oleh sang anak, ia pun merasa sedih dan menangis. Merasa sedih air mata sang ratu mitosnya berubah menjadi gelombang air mata dan menenggelamkan kerajaan dan juga putri kesayangannya. Mitos tersebut konon menjadi legenda. Kemudian perubahan warna-warni pada telaga warna ini konon berasal dari batu permata pada kalung milik sang ratu yang terkena pantulan cahaya.
Mitos selanjutnya tentang keberadaan sepasang ikan yang disebut dengan Tihul dan Larung. Ikan khas ini memiliki khas berwana kuning dan hitam yang selalu muncul berdampingan. Konon ikan ini berasal dari sumber air di daerah Cianjur yaitu Carongge yang kadang juga muncul di sumber mata air Cibural, Bogor.
Secara logika harusnya ikan ini tak bisa mencapai sumber mata air dan muncul di Telaga Warna Bogor. Inilah yang sering menjadi tanda tanya besar bagi warga yang melihat ini.
Masyarakat sekitar Telaga Warna yang percaya danau tersebut dihuni dua jin yang menyamar sebagai ikan purba berwarna hitam dan kuning. Jika pengunjung datang dan bisa melihat ikan itu, diyakini akan awet muda.