Panglima TNI Siapkan Pasukan Khusus Lawan Perusak Persatuan RI

Panglima TNI Siapkan Pasukan Khusus Lawan Perusak Persatuan RI

Ahmad
2020-11-22 14:47:37
Panglima TNI Siapkan Pasukan Khusus Lawan Perusak Persatuan RI
Foto: Instagram/hadi.tjahjanto

Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto menyatakan pihaknya telah menyiapkan pasukan khusus untuk melawan perusak persatuan di Indonesia.

Pernyataan tersebut dikatakan dia saat inspeksi mendadak (sidak) ke Komando Pasukan Khusus (Kopassus) TNI AD di Cijantung, Marinir TNI AL di Cilandak dan Pasukan Khas (Paskhas) TNI AU di Lanud Halim Perdanakusuma, Kamis 19 November 2020.

Menanggapi itu, pengamat Militer dan Intelijen, Susaningtyas Nefo Handayani Kertopati atau akrab di siapa Nuning menganggap, apa yang dilakukan Panglima TNI sudah tepat.

Baca Juga: Jelang Vaknisasi Corona, Vaksinolog Ini Sebut Infrastruktur Vaksinasi RI Baik dan Memadai

Kemudian, Nuning juga menyinggung soal Komando Operasi Khusus (Koopssus) TNI yang sempat viral berhenti di kawasan Petamburan, Kecamatan Tanah Abang, Jakarta Pusat, pada Kamis 19 November 2020. Menurutnya, tidak ada masalah saat Koopsus patroli dan sempat berhenti di markas FPI di Petamburan.

"Menurut saya hal itu tidak masalah karena tugas Koopssus memang menjaga NKRI dari ancaman nyata. Koopssus TNI adalah komando utama operasional untuk pasukan khusus dan satuan khusus TNI dalam rangka kontijensi," paparnya. 

Dia menjelaskan, di banyak negara organisasi tempur tersebut lazim di bawah komando langsung seorang panglima yang siap digerakkan 24 jam ke seluruh pelosok negeri dengan mobilitas tinggi didukung logistik yang prima.

Baca Juga: Tips Kurangi Stres Setelah Delapan Bulan Terjebak Pandemi

"Konsep operasi Koopssus TNI juga sangat berbeda dibandingkan satuan TNI reguler lainnya. Koopssus TNI mengutamakan kekuatan pukul yang mematikan untuk aksi preventif dan aksi represif. Oleh karenya stamina yang unggul para prajurit dari ketiga matra dilengkapi peralatan tempur individual yang handal merupakan kunci keberhasilan setiap tugas yang diemban," urai mantan anggota Komisi I DPR RI itu.

Selain di dalam negeri, maka keistimewaan Koopssus TNI sebagaimana pasukan khusus negara lain adalah kapabilitas untuk bertempur di kawasan baik regional maupun internasional. Dia menambahkan, dengan terbentuknya Koopssus TNI, maka upaya pemerintah memberantas teroris akan semakin fokus dan tuntas. 


Share :

HEADLINE  

Kaesang Optimis PSI Tembus Senayan Minta Kader Kawal Real Count

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 17, 2024 09:44:02


Hasil Real Count KPU Sulawesi Tengah: Suara PSI Tembus 4,17%

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 21:11:41


Pemuka Agama Himbau Semua Terima Hasil Pemilu, Saatnya Rekonsiliasi

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 13:44:30