Kisah Mistis 5 Tempat Angker di Cirebon, Horor Banget!

Kisah Mistis 5 Tempat Angker di Cirebon, Horor Banget!

Ekel Suranta Sembiring
2020-11-18 19:55:44
Kisah Mistis 5 Tempat Angker di Cirebon, Horor Banget!
Gedung Negara Karesidenan Cirebon (foto: Karibkerabat.com)

Kota Cirebon yang berada di Provinsi Jawa Barat terknal dengan jalur Pantura (Pantai Utara), yakni jalur yang menghubungkan Jakarta, Cirebon, Semarang, hingga Surabaya.

Tidak hanya itu, Cirebon juga terkenal dengan tempat-tempat angkernya yang memiliki kisah mistis yang sangat horor. Bahkan ada salah satu tempat dikenal dengan mitos dihuni siluman buaya putih. 

Penasaran? Berikut 5 tempat angker yang ada di Cirebon:

Baca Juga: Cerita Mistis Tanjakan Tarahan Lampung, Sering Terjadi Kecelakaan dan Dipercaya Akibat Gangguan Mistis

1. Sungai Kriyan

Sungai Kriyan menyimpan kisah misteri yang sempat menggegerkan warga Cirebon. Seperti maraknya orang hilang hingga penemuan mayat di sungai.

Sungai ini juga dikenal dengan mitos siluman buaya putih. Kabarnya buaya putih tersebut merupakan kutukan seorang anak Sultan I Syamsuddin Martawijaya.

Bahkan buaya tersebut kerap muncul di hadapan warga sekitar. Sungai ini berlokasi di Kampung Mandalangan, Kecamatan Lemahwungkuk, Kota Cirebon, Jawa Barat.

2. Gedung Negara Karesidenan Cirebon

Gedung yang dibangun orang Belanda pada 1865 ini berlokasi di Kesenden, Kecamatan Kejaksan, Kota Cirebon, Jawa Barat. Tempat ini memiliki nilai sejarah tinggi, bahkan tokoh-tokoh penting seperti Soekarno kerap menginap di gedung ini.

Namun, hawa mistis kerap menyelimuti gedung ini. Saat tengah malam, banyak suara berisik terdengar dari sini, seperti anak-anak yang sedang bermain hingga suara-suara misterius yang bikin bulu kuduk merinding. 

Baca Juga: Kisah Mistis Seorang Pengemudi Tujuan Surabaya Lewat Tol, Masuk Hutan Angker dan Ketemu Sosok Wanita

3. Gua Sunyaragi

Tempat ini memiliki kisah yang cukup kelam. Gua ini pernah runtuh saat perang, kemudian diperbaiki pada 1852.

Namun, saat proses renovasi, dua orang arsitek dibunuh karena masalah bangunan. Beredar kabar tentang arwah arsitek yang mengganggu pengunjung saat malam hari. 

Selain itu, gua ini juga digunakan sebagai tempat tari topeng Cirebon yang mistis. Sebab, para penari perlu dirasuki Nyi Mas Gandasari saat melakukan pertunjukan. Lokasi gua berada di Sunyaragi, Kesambi, Kota Cirebon, Jawa Barat.

4. Penginapan Beringin

Jika sedang melintas di Jalan Tuparev, Kecamatan Kejaksan, Kota Cirebon, kamu akan melihat bangunan tua seperti rumah yang menyeramkan. Kesan angker sangat melekat pada rumah bekas Penginapan Beringin ini.

Namun, semakin lama hotel ini kalah bersaing dengan kemunculan hotel-hotel baru. Hingga akhirnya bangkrut dan harus tutup. Kabarnya bangunan ini menjadi rumah bagi banyak makhluk gaib. 

Baca Juga: Kisah Misteri Driver Ojol, Antar Penumpang Misterius

5. Stasiun Kaliwedi

Stasiun ini sudah berhenti beroperasi sejak 2007, sehingga membuat tempat ini penuh dengan kisah mistis dan tampak menyeramkan. Lokasinya yang jauh dari pemukiman warga ini terkenal dengan kisah kentrung budeg, karena tak memiliki sistem suara kedatangan kereta.

Akibatnya orang yang melintas tidak tahu kapan kereta akan datang, sehingga memakan banyak korban. Hingga kini, Stasiun Kaliwedi identik dengan kisah hantu dan penampakan yang muncul di rel kereta. Stasiun ini berlokasi di di Desa Kaliwedi Lor, Kaliwedi, Kota Cirebon, Jawa Barat.


Share :