Fakta-fakta Dylan Sada, Model Cantik yang Pernah Alami Kekerasan dan Pelecehan Seksual

Fakta-fakta Dylan Sada, Model Cantik yang Pernah Alami Kekerasan dan Pelecehan Seksual

Ahmad
2020-11-09 17:59:34
Fakta-fakta Dylan Sada, Model Cantik yang Pernah Alami Kekerasan dan Pelecehan Seksual
Foto: Instagram/dylan_sada

Dylan Sada yang merupakan model dan fotografer asal Indonesia dikabarkan meninggal dunia. Kemudian, tidak banyak yang mengetahui Dylan Sada pernah alami kekerasan dan pelecehan seksual oleh ayah kandung sebelum meninggal.

Terdapat beberapa fakta paling baru atas meninggalnya fotografer tersebut. Salah satunya, sempat ingin bunuh diri.

Kabar duka datang dari Dylan Sada diberitakan melalui akun instagram pribadinya telah meninggal pada Senin 9 November 2020 di New York, Amerika Serikat.


Kabar ini juga disampaikan oleh sang adik, Dimas Radityo melalui akun instagram probadinya @dimasrads. "Innalilahi wa innalilahi rojiun, telah meninggal dengan tenang, Aldila Wulandari @dylan_sada. Senin 9 November 2020 jam 7 waktu setempat," tulis Dimas. 

Baca Juga: Fakta Paling Baru Meninggalnya Dylan Sada, Sempat Ingin Bunuh Diri

Berikut fakta Dylan Sada seorang model cantik yang pernah alami kekerasan sebelum meninggal.

1. Pernah jadi korban kekerasan


Dua tahun lalu, Dylan juga sempat mengunggah video kekerasan yang dialaminya. Melalui Instagram pribadinya, model yang terkenal dengan gaya nyentriknya itu menunjukkan kondisi tubuhnya yang babak belur.

"Saya diikat dan wajah saya disikut hingga menyebabkan luka pada lidahku. Rambut saya ditarik begitu keras, lalu saya dibanting ke lantai. Saya juga memiliki benjolan besar di kepala, sehingga saya harus melakukan CT scan," tulisnya.

2. Pernah alami kekerasa seksual yang dilakukan ayah kandungnya


Melalui postingan Instagramnya pada Jumat 16 Maret 2020, secara blak-blakkan ia menceritakan pelecehan seksual yang dilakukan oleh ayah kandungnya sendiri.

Inilah yang akhirnya menjadi alasan lain untuk dirinya meninggalkan Indonesia di usianya yang masih muda.

Bahkan, kehidupan kelamnya tersebut membuatnya mengalami depresi berat, hingga ia terjerat pada obat-obatan terlarang dan menjadi pecandu alkohol.

"Saya beralih ke alkohol dan narkoba, apapun yang bisa membuat saya merasakan sesuatu. Saya tidak bangga akan hal itu, tapi memang itu yang terjadi. Saya tidak pernah mengerti mengapa orang melihat ke arah saya, saya merasa seperti sedang membodohi semua orang," tulisnya.

3. Sempat ingin gantung diri


Masa lalunya itu juga membuat Dylan membenci dirinya sendiri dan membuatnya mencoba mengakhiri hidupnya sendiri hingga 5 kali. Beruntung, semua usaha bunuh diri yang ia lakukan gagal.

Baca Juga: Dylan Sada Model dan Fotografer Asal Indonesia Meninggal Dunia, Ini Pesan Terakhirnya

"Aku mencoba gantung diri sekitar sebulan yang lalu, tapi dua orang menyelamatkanku. Pacarku menyelamatkankku," tulis Dylan.


Share :

HEADLINE  

Kaesang Optimis PSI Tembus Senayan Minta Kader Kawal Real Count

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 17, 2024 09:44:02


Hasil Real Count KPU Sulawesi Tengah: Suara PSI Tembus 4,17%

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 21:11:41


Pemuka Agama Himbau Semua Terima Hasil Pemilu, Saatnya Rekonsiliasi

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 13:44:30