Artis sekaligus presenter Melaney Ricardo dikabarkan sedang sakit. Istri Tyson Lynch ini bahkan sudah sebulan berpisah sementara dengan anak-anaknya.
Dalam video berjudul DOA DARI KELUARGA DAN ANAK ANAK UNTUK KESEMBUHAN MELANEY RICARDO yang diunggah ke kanal YouTube miliknya, Melaney Ricardo disebut telah satu bulan tak bertemu anak-anaknya. Para buah hatinya tinggal sementara dengan opung mereka.
Tyson Lynch, sang suami, melalui video yang sama, bicara mengenai kondisi Melaney Ricardo. Ia sempat mengira istrinya hanya terkena flu.
"Ya, memang saya sebenarnya pikir itu cuma the flu, flu biasa, karena dia banyak symptoms seperti saya dulu, sering food poisoning. Tapi, ya, memang I was wrong, saya salah," ucapnya.
Rupanya, yang dialami Melaney Ricardo bukan sekadar flu. Hanya saja, Tyson Lynch tak menyebut secara gamblang penyakit apa yang sedang diderita sang istri.
Tyson juga sempat merasa bersalah karena salah mendiagnosa penyakit sang istri.
"Saya sedikit malu, karena beberapa kali bilang ke dia it's okay, it's just food poisoning (nggak apa-apa, cuma keracunan makanan)," katanya panjang lebar.
Meski tak dijelaskan apa sakit yang sedang diderita Melaney Ricardo. Melaney Ricardo diketahui sudah sebulan berpisah sementara dengan dua anaknya.
Dua anak Melaney Ricardo, Chloe dan Courage, sementara tinggal bersama nenek kakeknya.
Rupanya di akhir video tersebut, tertulis kata-kata agar subsriber mendoakan kesembuhan istri Tyson tersebut.
Baca Juga: Ifan Seventeen Rela Tes Swab Demi Bertemu Alexander Thian atau Amrazing