Pemerintah Targetkan Vaksin Corona untuk Mencapai Herd Immunity

Pemerintah Targetkan Vaksin Corona untuk Mencapai Herd Immunity

Yuli Nopiyanti
2020-10-07 16:08:31
Pemerintah Targetkan Vaksin Corona untuk Mencapai Herd Immunity
Ilustrasi vaksin Corona

Ditengah pandemi virus corona pemerintah terus berupaya untuk memastikan ketersediaan vaksin virus corona untuk warga Indonesia. Dengan menargetkan vaksin terhadap 80 persen populasi Indonesia.

"Indonesia memastikan ketersediaan vaksin untuk mencapai lebih dari 80 persen dari populasi," ujar Wiku Adisasmito.

Baca Juga: Pemerintah Telah Mengamankan 2 Vaksin Corona dari China

Ia juga mengatakan bahwa target ini melebihi vaksin reguler. Hak ini dilakukan agar warga Indonesia bisa mencapai kekebalan kelompok Herd Immunity yang ideal.

"Lebih tinggi dari reguler vaksinasi demi mencapai herd immunity di Indonesia," ujarnya.


Pemerintah juga terus aktif bekerja sama dengan perusahaan-perusahaan pengembang vaksin COVID-19. Hal itu dilakukan demi memenuhi kebutuhan vaksin di Indonesia.

"Prioritas pemerintah Indonesia untuk memastikan ketersediaan vaksin untuk warga Indonesia untuk mencapai herd immunity. Herd immunity merupakan imunitas yang didapatkan warga karena vaksin. Untuk memenuhi besarnya kebutuhan, pemerintah tengah aktif mencari sumber vaksin COVID-19," ujar Wiku.

Baca Juga: Vaksin Corona Kemungkinan Siap Akhir Tahun Ini

"Namun, Indonesia tetap selektif dalam memilih vaksin termasuk Sinofarm dan perusahaan lainnya untuk memastikan saat masuk ke Indonesia itu sudah dibuktikan keamanannya dan itu ditunjukkan dengan data dan hasil riset, mengingat itu akan disuntikkan ke warga yang sehat," lanjutnya.

Disisi lain Wiku pun juga menginformasikan perkembangan tahap 3 uji klinis vaksin Sinovac yang dilakukan Bio Farma berkolaborasi dengan Universitas Padjajaran. Dia mengatakan, saat ini, belum ada laporan adanya efek samping.


Share :

HEADLINE  

Kaesang Optimis PSI Tembus Senayan Minta Kader Kawal Real Count

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 17, 2024 09:44:02


Hasil Real Count KPU Sulawesi Tengah: Suara PSI Tembus 4,17%

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 21:11:41


Pemuka Agama Himbau Semua Terima Hasil Pemilu, Saatnya Rekonsiliasi

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 13:44:30


Hasil Riset Puspenpol Sebut FYP TikTok Jadi Game Changer Politik Indonesia

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 14, 2024 13:02:26


Foto: GBK Jadi Lautan Biru di Kampanye Prabowo-Gibran

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 10, 2024 20:14:24