Di Tengah Ketidakpastian Ekonomi, Ahli: Pemerintah Dinilai Perlu Siapkan Skenario Resesi

Di Tengah Ketidakpastian Ekonomi, Ahli: Pemerintah Dinilai Perlu Siapkan Skenario Resesi

Ahmad
2020-08-07 09:00:00
Di Tengah Ketidakpastian Ekonomi, Ahli: Pemerintah Dinilai Perlu Siapkan Skenario Resesi
Foto: Shutterstock

Resesi ekonomi adalah kondisi sebuah negara mengalami kontraksi pertumbuhan ekonomi secara tahunan (yoy) selama dua kuartal berturut-turut. Pada kuartal II, pertumbuhan ekonomi Indonesia minus 5,32 persen.

Menanggapi hal itu, Ekonom Indef Tauhid Ahmad menilai pemerintah perlu menyiapkan skenario jika terjadi resesi ekonomi pada kuartal ketiga tahun ini, meskipun pertumbuhan ekonomi RI baru satu kali tercatat negatif.

"Harusnya memang kita sudah siap untuk skenario resesi ekonomi, bukan skenario pemulihan ekonomi, karena akan beda skenario yang ditampilkan," jelasnya, dalam diskusi virtual Indef, Kamis 6 Agustus 2020.

Baca Juga: Jokowi Rombak Total Aturan Dana PEN di Bank. Ada Apa Ya?

Baca Juga: Ditengah Pandemi Covid-19 Jepang Peringati 75 Tahun Bom Atom Hiroshima

Tujuannya, agar masyarakatnya maupun pelaku usaha mempersiapkan diri menghadapi kondisi tersebut.

"Misalnya, Korea Selatan dan AS menggunakan definisi sendiri, apabila dalam berbulan-bulan ekonominya turun drastis, mereka sudah katakan kalau mereka sudah resesi," paparnya.

"Pada kuartal II saja, kerugian ekonomi menggunakan harga konstan itu Rp145 triliun dibandingkan periode yang sama tahun lalu. Artinya, besar sekali kerugian yang diterima oleh ekonomi negara ini," katanya.




Sumber: CNN, Kompas


Share :

HEADLINE  

Kaesang Optimis PSI Tembus Senayan Minta Kader Kawal Real Count

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 17, 2024 09:44:02


Hasil Real Count KPU Sulawesi Tengah: Suara PSI Tembus 4,17%

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 21:11:41


Pemuka Agama Himbau Semua Terima Hasil Pemilu, Saatnya Rekonsiliasi

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 13:44:30