Silaturahmi Idul Adha Secara Virtual, Ini Cara Panggilan WhatsApp Grup

Silaturahmi Idul Adha Secara Virtual, Ini Cara Panggilan WhatsApp Grup

Yuli Nopiyanti
2020-07-30 13:18:31
Silaturahmi Idul Adha Secara Virtual, Ini Cara Panggilan WhatsApp Grup
Saat ini, panggilan grup video call bisa mencapai delapan orang ilustrasi aplikasi WhatsApp (Foto:Dok.EPA)

Hari Raya Idul Adha 2020 akan segera tiba, namun karena adanya pandemi semua orang disarankan untuk tidak mudik atau bepergian. 

Dengan penambahan jumlah panggilan grup menjadi delapan orang, WhatsApp semakin mempermudah penggunanya berkomunikasi, terlebih dalam menyambut Hari Raya Idul Adha 2020 untuk tetap terhubung dengan keluarga dan sahabat.

Baca Juga: Siap-siap Pecinta Gamers, PUBG Mobile Extreme Challenge Dimulai Para Selebriti Dunia Unjuk Kebolehan

Yuk simak cara mudah Video call grup di WhatsApp.

Namun tak hanya itu saja pasalnya fitur panggilan video di WhatsApp ini hanya bisa dilakukan melalui aplikasi seluler. Meski bisa mengakses WhatsApp dari browser atau mengunduh versi browser, pengguna hanya dapat melakukan panggilan video di ponsel.

Cara melakukan panggilan grup di WhatsApp dari menu Call

- Buka aplikasi WhatsApp, pergi ke menu "Call" dengan mengklik tombol telepon di bagian bawah layar > ketuk tombol dengan ikon telepon dan tanda tambah di sudut kanan atas layar > klik pada New Group Call.

- Langkah ini akan membuka daftar kontak pada ponsel. Pengguna bisa mencari kontak yang ingin dihubungi dengan mengetikkan nama di bilah pencarian di bagian atas. Tambahan kontak ke panggilan dengan mengklik lingkaran di sebelah nama kontak. Kemudian ketuk tombol telepon untuk memulai panggilan audio atau tombol video untuk memulai panggilan video.

Cara melakukan panggilan grup di WhatsApp dari obrolan grup

-  Klik "Chats" di bagian bawah layar dan pilih percakapan grup untuk membukanya.

- Jika obrolan grup pengguna memiliki total empat orang atau kurang, pengguna akan melihat ikon video dan ikon telepon (tanpa tanda tambah) di sudut kanan atas.

Baca Juga: Terungkap, Ini Harga dan Spesifikasi Black Shark 3 Pro, Harganya Mulai Rp 14 Jutaan

- Dengan mengetuk salah satu tombol itu, akan memulai panggilan dengan semua orang di grup secara otomatis. Namun jika obrolan grup terdiri lebih dari empat orang, pengguna harus memilih siapa yang akan ditambahkan ke panggilan.

- Klik tombol yang memiliki ikon telepon dan tanda tambah di sudut kanan atas dan nama-nama anggota grup akan muncul. Pilih anggota yang akan ditambahkan ke panggilan dengan mengetuk lingkaran di sebelah nama kontak.

- Kemudian ketuk tombol video untuk memulai panggilan video atau tombol telepon untuk memulai panggilan audio.


Sumber:Suara,hitekno.com


Share :

HEADLINE  

5 Manfaat Kurangi Konsumsi Gula

 by Ramadhan Subekti

December 25, 2024 23:55:00


Viral! Erdogan Disebut Walk Out Saat Prabowo Pidato di D-8

 by Ramadhan Subekti

December 23, 2024 17:10:00


Petisi Tolak PPN 12% Untuk Presiden Prabowo Tembus 100 Ribu Orang

 by Ramadhan Subekti

December 19, 2024 13:36:55


COVID-19 Melonjak di Jepang, 15 Ribu Kasus Baru Dilaporkan

 by Ramadhan Subekti

December 17, 2024 21:45:00