Soal Emas Tembus Rp 1 Juta/Gram Hari Ini, Pertanda Kondisi Ekonomi Buruk?

Soal Emas Tembus Rp 1 Juta/Gram Hari Ini, Pertanda Kondisi Ekonomi Buruk?

Ahmad
2020-07-28 15:26:22
Soal Emas Tembus Rp 1 Juta/Gram Hari Ini, Pertanda Kondisi Ekonomi Buruk?
Ilustrasi. Foto: Pixabay

Harga emas Antam hari ini naik lagi. Bahkan, harga logam mulai ini menembus rekor tertinggi sepanjang masa.

Berikut fakta mengenai naiknya harga emas Antam hari ini, Selasa 28 Juli 2020.

1. Tembus Rp 1 Juta/Gram

Harga emas Antam hari ini lebih tinggi Rp 25.000 dari perdagangan terakhir, menjadi Rp 1.022.000/gram. Sementara harga buyback atau pembelian kembali emas Antam hari ini juga naik Rp 23.000 ke level Rp 919.000 per gram.

Berikut rinciannya:

Emas batangan 1 gram Rp 1.022.000

Emas batangan 5 gram Rp 4.890.000

Emas batangan 10 gram Rp 9.715.000

Emas batangan 25 gram Rp 24.162.000

Emas batangan 50 gram Rp 48.245.000

Emas batangan 100 gram Rp 96.412.000

Emas batangan 250 gram Rp 240.765.000

Emas batangan 500 gram Rp 481.320.000

2. Pemicu Lonjakan

Direktur TRFX Garuda Berjangka Ibrahim mengungkapkan kenaikan harga emas yang signifikan ini juga didorong oleh ketegangan antara India dan China di perbatasan.

Baca Juga: Harga Emas Antam Naik Rp 25 Ribu per Gram

Selain itu, pasar yang masih menunggu bank sentral AS terkait kebijakan suku bunga juga mempengaruhi harga emas. "Tapi bank sentral As masih dovish dan tahan bunga. Lalu bank sentral juga mengatakan jika ada kemungkinan suku bunga negatif, tapi ini masih langka di kalangan bank sentral," jelasnya.

3. Ekomoni Tidak Baik

Ibrahim mengungkapkan kenaikan harga emas yang signifikan dan terus menerus ini menandakan jika ekonomi sedang tidak baik.

"Kalau emas tinggi ini berarti perekonomian sedang sakit. Karena investor pindah ke emas dari instrumen saham dan obligasi," kata dia.

Baca Juga: Corona Buat China-Amerika Memanas, Jokowi: Kita Berjuang Agar Tak Berimbas

Dia mengungkapkan hal ini juga terjadi karena dampak ekonomi global yang tidak menentu. Stimulus besar-besaran yang diberikan oleh pemerintah di berbagai negara juga turut mengerek harga emas.

Namun ini stimulus ini tidak cukup baik untuk perekonomian. Ibrahim menyampaikan, harapan segera ditemukannya vaksin COVID-19 ini kemungkinan besar para pelaku-pelaku besar akan kembali ke saham dan obligasi.





Sumber: Detik


Share :

HEADLINE  

Kaesang Optimis PSI Tembus Senayan Minta Kader Kawal Real Count

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 17, 2024 09:44:02


Hasil Real Count KPU Sulawesi Tengah: Suara PSI Tembus 4,17%

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 21:11:41


Pemuka Agama Himbau Semua Terima Hasil Pemilu, Saatnya Rekonsiliasi

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 13:44:30