Viral di Media Sosial, Ini Fakta Soal Beli Tanah Dapat Janda di Kudus

Viral di Media Sosial, Ini Fakta Soal Beli Tanah Dapat Janda di Kudus

Dedi Sutiadi
2020-07-22 00:27:17
Viral di Media Sosial, Ini Fakta Soal Beli Tanah Dapat Janda di Kudus
Posting-an jual tanah di Kudus. Jika beruntung, pembeli bisa sekaligus mendapat istri, Selasa 21 Juli 2020. (Foto: Tangkapan layar foto di medsos)

Viral di media sosial, jual beli tanah dan rumah di kudus dan jika berjodoh bisa mendapat memperistri janda kembang yang tidak lain adik dari sang penjual. Postingan tersebut diunggah oleh akun facebook bernama Aris di grup Facebook Jual Beli Tanah & Rumah Kudus. Bukan strategi marketing, faktanya Aris memang tengah menjual tanah dan mencarikan jodoh utuk sang adik. 


Postingan tersebut memuat informasi penawaran sebidang tanah yang luasnya 72 meter persegi. Tanah itu berlokasi di Desa Gondangmanis, Kecamatan Bae, Kudus. Sebidang tanah itu dipatok harga Rp 100 juta. Menariknya, Aris sebagai penjual tanah juga sekalian mempromosikan sang adik yang merupakan janda kembang untuk dijadikan istri untuk sang pembeli. 

Baca juga: Agus-Novi Pasangan Penghuni Gudang Angker di Solo Akan Dinikahkan Besok di Mapolsek Laweyan

Postingan Aris pun langsung diserbu warga facebook. Bermacam komentar masuk mengisi kolom. Namun kebanyakan dari komentar warganet berfoksu pada promosi Aris akan sang Adik. 

"iki lho investasi dunyo akhirat (Ini investasi dunia akhirat)," tulis akun @Bunkuz Ietem.

"Investasi yg bermanfaat," tulis @Sinom Didi Adhiey.

"Mbak iku ketoke tau buka salon Ning mlati yo? Omahe perumahan gerbangharapan gondangmanis. Nek ga salah lho," tulis @Pinkfong.

Fakanya, postingan Aris atas apa yang dipromosikannya di sosial media facebook benar adanya, baik tentang penjualan tanah dan juga soal promosikan sang Adik yang janda kembang tersebut. Bahkan saat dikonfirmasi melalui nomor yang tercantum, dirinya membenarkan dan mempersilahkan jika pembeli cocok dan berjodoh untuk jadi suami sang adik. 

Baca juga: Fakta-fakta Pemukulan Keluarga Jenazah Pasien COVID-19 Kepada Petugas Pemakaman di Palangka Raya

"Iya, ini saya dengan kakaknya dengan nama Aris. Itu benar unggahan sedang menjual sebidang tanah dan jika beruntung dapat memperistri adik," kata Aris kepada detikcom via telepon, Selasa 21 Juli 2020.

Aris pun menerangkan kisahnya, bahwa semua berawal dari niatnya menjual rumah. Namun dirinya tahu bahwa sang Adik pun tengah mencari jodoh, spontan saja Aris menuliskan postingan tersebut. 

"Ceritanya, ya simpel mau menjual rumah, adik saya mau mencari jodoh pendamping hidup. Adik saya itu statusnya janda. Usianya 28 tahun, janda, namanya Dewi Rosalia Indah, punya anak dua, punya salon. Sudah pisah suami pertama sekitar empat tahun. Suami kedua ini pisah baru setengah tahun, pisahnya cerai," terang Aris.     


Sumber: detikcom 


Share :

HEADLINE  

Ini Deretan Pengusaha Sukses Suka Bangun Masjid

 by Ramadhan Subekti

April 01, 2025 13:00:00


Prabowo, Titiek dan Didit : Maaf Lahir dan Batin

 by Ramadhan Subekti

March 31, 2025 10:00:00


Prabowo dan Gibran Akan Salat ID di Masjid Istiqlal

 by Ramadhan Subekti

March 31, 2025 01:00:00


Azizah-Arhan Nonton Timnas Indonesia, Andre Rosiade Dikerjai

 by Dimarirenal

March 26, 2025 15:10:00