Puding Sutra Campuran Buah yang Segar Cemilan di Rumah, Ini Resep dan Cara Membuatnya

Puding Sutra Campuran Buah yang Segar Cemilan di Rumah, Ini Resep dan Cara Membuatnya

Alpandi Pinem
2020-06-17 16:29:02
Puding Sutra Campuran Buah yang Segar Cemilan di Rumah, Ini Resep dan Cara Membuatnya
Puding Sutra Campuran Buah (Istimewa)


Mengisi waktu luang akan lebih menyenangkan jika ditemani dengan camilan yang nikmat.Agar nutrisi tubuh tetap terjaga, ada baiknya jika kamu menyantap camilan sehat yang dibuat sendiri di rumah.

Salah satu jenis camilan sehat yang bisa kamu buat adalah puding sutra campuran buah sear. Karena terbuat darin beberapa buah, camilan ini sangat baik untuk kesehatan.

Baca Juga : Resep Puding Cokelat dan Susu Enak yang Wajib Kamu Coba di Rumah

Berikut ini resep dan cara membuatnya.

Bahan:


1 bungkus agar-agar bubuk plain

1 liter air

100 ml susu cair

1/2 sdt vanili bubuk

4 sdm kental manis

5 sdm gula pasir atau sesuai selera

buah kaleng secukupnya atau bisa diganti dengan setup buah-buahan (buah yang direbus dengan gula)

sirup orange secukupnya

Baca  Juga : Puding Alpukat Cokelat Jadi Menu Menghilangkan Kejenuhan di Rumah, Ini Resep dan Cara Membuatnya

Cara membuat:


1. Campurkan agar-agar dan gula. Tuang air dan masak hingga mendidih. Aduk-aduk agar tidak menggumpal dan gula larut.

2. Masukkan susu dan kental manis, aduk rata. Masukkan vanili bubuk, aduk rata.

3. Jika sudah matang, matikan api dan angkat. Biarkan hingga uap panasnya menghilang. Cetak di gelas-gelas kecil.

4. Jika sudah setengah beku, beri topping buah-buahan manis di atasnya dan tuang sirup orange sedikit. Bekukan di dalam kulkas.


Share :

HEADLINE  

5 Manfaat Kurangi Konsumsi Gula

 by Ramadhan Subekti

December 25, 2024 23:55:00


Viral! Erdogan Disebut Walk Out Saat Prabowo Pidato di D-8

 by Ramadhan Subekti

December 23, 2024 17:10:00


Petisi Tolak PPN 12% Untuk Presiden Prabowo Tembus 100 Ribu Orang

 by Ramadhan Subekti

December 19, 2024 13:36:55


COVID-19 Melonjak di Jepang, 15 Ribu Kasus Baru Dilaporkan

 by Ramadhan Subekti

December 17, 2024 21:45:00