Rumah mantan suami Gisel, Gading Martin ternyata mempunyai aura negatif. Ini diketahui ketika Gading meminta Sara Wijayanto untuk melihat-lihat kediamannya.
Gading sering mendengar suara-suara aneh dan merasa ada hal-hal ganjil ketika berada di rumah. Ia meminta Sara untuk memecahkan keganjilan yang ada di rumahnya itu.
"Gini, mau minta tolong. Mau gak ke rumah gue yang di Andara. Tolong lihatin gitu maksudnya. Kemarin sih suka denger yang aneh-aneh. Kali aja bisa bantu," ujar Gading Marten.
"Jadi ini rumah sebenarnya udah gue beli lama, sebelum nikah. Jadi 6-7 tahun yang lalu lah," lanjut Gading Marten.
Gading mengaku dirinya tidak pernah diperlihatkan sosok-sosok gaib. Hanya saja perasaan tidak enak itu masih terasa.
"Guenya sendiri gak pernah diganggu. Tapi kalau ada temen nginep, pernah denger suara. Terus mimpi gak enak atau tidur gak enak itu pernah lah gue," bongkar Gading Marten.
Baca juga: Ternyata Inilah Ucapan Raul Lemos yang Dianggap Azriel Memaki
Mendengar curhatan Gading, istri Demian Aditya itu langsung mengatakan jika memang ada sosok gaib yang menyambut kedatangannya di pintu. Sara melihat ada sosok di tangga yang melihat mereka masuk ke rumah Gading.
"Pas tadi masuk, buka pintu aku udah ngerasain satu sosok. Tapi belum jelas shape-nya kayak gimana," sambung Sara Wijayanto.
"Ya, tapi sekarang ketika kita lagi ngobrol, ada sosok yang lagi ngelihatin dari tangga. Anak tangga ke-7 dia berdiri ngeliati kita," lanjut Sara Wijayanto.
Baca juga: Gini Ekspresi Maria Vania Kali Kepedesan, Bikin Netizen Salah Fokus
Sara mengatakan, awalnya ia kira sosok itu laki-laki, ternyata sosok perempuan yang sedang melihat mereka ngobrol. Tidak hanya sosok itu, ternyata Sara melihat sosok anak-anak sedang bermain.
"Awalnya kau lihat kok laki-laki. Tapi pas dia ngelihat kayak gini, oh ternyata rambutnya panjang. Jadi ada 2," ungkap Sara Wijayanto.
"Jadi yang tadi aku lihat itu sosoknya anak-anak. Memang yang namanya anak-anak suka main, lari-lari, jahil, suka bikin suara. Tapi sebenarnya anak ini bukan bermaksud menggangu," ujar Sara Wijanto.
Untuk memperlihatkan wujud sosok gaib tersebut, Sara meminta Nunu, asistennya untuk menggambarkan sosok yang diliatnya tadi.
"Mau minta tolong, Nunu coba gambarin satu sosok. Ada dua, satu aja Nu, Nah, tuh depan tangga. Dari jauh, dia itu nunduk madep ke kita. Tingginya hampir sepintu. Tadi mbak lihat sosok perempuan di sini, Nu. Itu tuh, yang ada posternya. Ada perempuan, rambutnya panjang," ujar Sara Wijayanto.
Karena melihat sosok yang digambarkan Nunu, Gading sontak teriak ketakutan.
"Anjiirr... Ampun, ampun!," teriak Gading Marten.