Setelah sukses menggelar konser amal #DiRumahAja dengan musisi ternama Iwan Fals pada Selasa, 26 Mei 2020. Kini Bank Mandiri kembali hadir bersama penyanyi Raisa Andriana.
Dalam konser virtual yang didukung oleh Bank Mandiri, Raisa membuka dengan lagu "Serba Salah". Istri dari Hamish Daud ini mengatakan bahwa lagu tersebut begitu bermakna di tengah pandemi Corona.
Baca Juga: Serba Salah, Lagu Pembuka Raisa di Konser Amal Bank Mandiri #DiRumahAja
"Tiba-tiba dimasa pandemi ini, lagu ini memiliki makna baru," ungkapnya.
Dengan lagunya yang terbilang lama, pelantun lagu Teristimewa ini pun mengerti bagaimana keadaan saat ini bagi banyak orang yang tak bisa bertemu keluarga, pacar serta sahabat.
"Aku nulis lagu ini beberapa tahun lalu tentang dua kekasih. Tapi sekarang tiba-tiba punya makna baru. Lagu ini judulnya LDR. Pasti langsung kebayangkan kamu ini lagi LDRan sama siapa aja selama social distancing dirumah aja ini," tambahnya.
Karena itu, untuk semua orang yang tengah LDR-an baik dengan keluarga maupun sahabat serta pacar. Raisa mengajak untuk menahan rasa rindunya.
Baca Juga: Galang Donasi Corona, Raisa Bakal Tampil di Konser Amal Bank Mandiri #DiRumahAja, Cek Jadwalnya
"Pokoknya tahan dulu rasa kangennya, rasa rindunya. kita LDRan dulu sebentar lagi. Tetep dirumah aja. Kali ini aku aja yang nemenin kamu, kita LDRan bareng-bareng," pungkasnya.
Seperti diketahui bahwa konser bertajuk #dirumahaja #BersamaMandiri telah diselenggarakan pada Sabtu, 6 Juni 2020 pukul 20.00 WIB.