Tim Gugus Penanganan Covid-19 menyatakan 37 tenaga medis di Provinsi Bengkulu terpapar corona. Kini total keseluruhan warga Bengkulu yang terpapar mencapai 92 kasus.
Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Bengkulu Herwan Antoni menyebutkan, para tenaga medis tersebut terinfeksi covid-19 saat istirahat dan melepas Alat Perlindungan Diri (APD) setelah bertugas.
Baca juga: Wagub DKI Sebut Mal yang Akan Paling Terakhir Dibuka saat New Normal
"Setelah dilakukan penelusuran kasus terpaparnya para medis diduga saat melepas APD, usai melayani pasien Covid-19 di ruang isolasi," ungkap Herwan, Senin, 1 Juni 2020.
Baca juga: Ditengah Wabah Virus Corona, WHO Laporkan Kemunculan Wabah Ebola Baru di Kongo
Ia menjelaskan, untuk mengantisipasi hal serupa terulang, tim medis yang sudah bertugas akan melakukan isolasi selama 14 hari di tempat yang disiapkan oleh pemerintah.
"Cara ini cukup efektif mampu menekan terpaparnya para Nakes," sebut Herwan.