Rumah Kapal, Tempat Paling Angker di Lampung, Benarkah?

Rumah Kapal, Tempat Paling Angker di Lampung, Benarkah?

Ekel Suranta Sembiring
2020-05-26 18:27:58
Rumah Kapal, Tempat Paling Angker di Lampung, Benarkah?
Rumah Kapal di Bandar Lampung (foto: InfoLpg)

Setiap daerah di Indonesia bisa ditemui tempat-tepat angker yang begitu menyeramkan seperti di Bandar Lampung. Di sini, ada sebuah bangunan bernama Rumah Kapal. Desas-desusnya, banyak hantu bergentayangan di rumah angker yang tak berpenghuni tersebut.

Rumah Kapal tersebut berada di Jl Rasuna Said, Teluk Betung, Bandar Lampung. Sesuai dengan namanya, bangunan yang konon sudah ada sejak zaman Belanda ini bentuknya memang menyerupai kapal. 

Baca Juga: Merasa Rumah Kamu Dihuni Hantu, Percaya tidak Percaya 5 Tips ini Katanya bisa Mengusir Hantu

Jika dilihat dari depan, Rumah Kapal seakan hanya memiliki 1 lantai. Namun, jika dicermati, ada dua lantai lagi yang dibangun di bawahnya. Area bangunan juga sebenarnya cukup luas.

Rumah ini memang terlihat tak terurus. Bangunannya sudah rusak dan penuh dengan semak belukar juga menimbulkan kesan horor bagi siapa saja yang melewatinya.

Rumah Kapal memang dikenal sebagai salah satu destinasi yang menyeramkan. Desas-desus bahwa rumah ini berhantu pun sudah beredar di kalangan warga Bandar Lampung. Bahkan rumah ini pernah diliput dalam salah satu acara bertema horor berjudul Mister Tukul Jalan-jalan yang tayang di Trans 7.

Baca Juga: Melawan Lupa! Pulau Mintin, Pulau Penuh Misteri di Kalteng Pernah Tempat Bertapa Presiden Soekarno

Gosip bahwa rumah ini berhantu sudah beredar sejak bertahun-tahun yang lalu. Namun, masih belum ada keterangan yang pasti mengapa rumah ini bisa ditinggal penghuninya dan berubah menjadi sarang hantu. Salah satu kabar yang beredar bahwa dulunya pernah ada pembunuhan di Rumah Kapal.


Share :

HEADLINE  

5 Manfaat Kurangi Konsumsi Gula

 by Ramadhan Subekti

December 25, 2024 23:55:00


Viral! Erdogan Disebut Walk Out Saat Prabowo Pidato di D-8

 by Ramadhan Subekti

December 23, 2024 17:10:00


Petisi Tolak PPN 12% Untuk Presiden Prabowo Tembus 100 Ribu Orang

 by Ramadhan Subekti

December 19, 2024 13:36:55


COVID-19 Melonjak di Jepang, 15 Ribu Kasus Baru Dilaporkan

 by Ramadhan Subekti

December 17, 2024 21:45:00