Beberapa lokasi di Jakarta Selatan dan Jakarta Barat tergenang banjir akibat hujan deras yang turun siag tadi.
Lokasi banjir yang ada di Jaksel salah satunya adalah di Jalan Raya Fatmawati, Kebayoran Baru. Genangan air di lokasi ini mencapai 60 cm.
"15.38 #Banjir 40-60 cm di sekitar ITC Fatmawati Jakarta Selatan (arah ke Blok M), bagi kendaraan sejenis sedan dihimbau agar tidak melintas," seperti dikutip dari akun Twitter @TMCPoldaMetro, Rabu 29 April 2020.
Selain itu, banjir juga menggenang di Jalan Siaga Raya dan Jalan Pancoran Barat VI, Jakarta Selatan. Di dua lokasi ini ketinggian air sekitar 20-30 cm.
"15.56 #Banjir 20-30 cm di Traffic Light Puri Kembangan Jakarta Barat, agar hati-hati bila sedang melintas," tulis akun Twitter TMC Polda Metro Jaya.