Wakil Jaksa Agung Republik Indonesia, Aminsyah meninggal dunia pada Sabtu, 4 April 2020 pukul 14:40 WIB. Almarhum meninggal dunia karena kecelakaan di di KM 13 Tol Cibubur. Sementara untuk para kerabat dan rekan kerja dihimbau agar mendoakan beliau di rumah saja. Belliau menutupkan usia pada umur 59 tahun.
Baca juga: Mobil Hangus Terbakar di Tol Cibubur Tewaskan Seorang Wakil Jaksa Agung
“Jumlah korban dua orang, pengemudi (Arminsyah) meninggal di tempat kejadian perkara,” kata Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya, Komisaris Besar Yusri Yunus, saat dikonfirmasi soal kecelakaan tersebut, Sabtu, 4 April 2020.
Arminsyah menyelesaikan Program Pascasarjana di Fakultas Hukum Universitas Airlangga pada 2016. Ia tercatat menjadi wisudawan terbaik S3 Fakultas Hukum UNAIR, dan lulus dengan predikat cumlaude dengan IPK 3,90.
Arminsyah mengawali kariernya di Kejaksaan Agung sebagai Direktur Penyidikan pada Bagian Tindak Pidana Khusus pada 2009. Ia kemudian tercatat sempat dua kali menjabat sebagai kepala kejaksaan tinggi, yakni di Lampung pada 2010 dan di Jawa Timur pada 2012. Ia kemudian naik jabatan menjadi Jaksa Agung Muda Intelijen pada 2014.
Arminsyah pernah menangani kasus dugaan korupsi pengelolaan Dana Pensiun PT Pertamina (Persero), yang melibatkan Dewan Pengawas, Harry Poernomo. Korupsi ini merugikan keuangan negara Rp 1,4 triliun. Kasus ini digarap Arminsyah saat menjabat Jampidsus pada 2017.
Baca juga: Mengenal Nissan GT-R, Mobil Sport Pengantar Maut Wakil Jaksa Agung Arminsyah
Di era kepemimpinan Presiden Joko Widodo, Arminsyah didapuk menjadi Jaksa Agung Muda Tindak Pidana Khusus. Pada 2017, ia mencapai puncak kariernya saat Jaksa Agung Muhammad Prasetyo melantik dirinya menjadi Wakil Jaksa Agung, menggantikan pelaksana tugas Bambang Waluyo.