Kabar Gembira, MA Batalkan Kenaikan Iuran BPJS Kesehatan

Kabar Gembira, MA Batalkan Kenaikan Iuran BPJS Kesehatan

Ahmad Diponegoro
2020-03-09 15:57:10
Kabar Gembira, MA Batalkan Kenaikan Iuran BPJS Kesehatan
Illustrasi Foto: Istimewa

Mahkamah Agung (MA) baru saja mengabulkan judicial review Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 75 Tahun 2009 tentang Jaminan Kesehatan. Lebih lanjut, MA secara resmi membatalkan kenaikan iuran BPJS per 1 Januari 2020.


"Menyatakan Pasal 34 ayat 1 dan 2 Perpres Nomor 75 Tahun 2019 tentang perubahan atas Perpres Nomor 82 Tahun 2018 tentang Jaminan Kesehatan tidak mempunyai kekuatan hukum mengikat," kata juru bicara MA, hakim agung Andi Samsan Nganro kepada wartawan, Senin 9 Maret 2020.


Keputusan tersebut diputuskan ketua majelis yaitu Supandi dengan anggota Yosran dan Yodi Martono Wahyunadi. Menurut MA, Pasal 34 ayat 1 dan 2 bertentangan dengan Pasal 23 A, Pasal 28H dan Pasal 34 UUD 1945. 


Selain itu juga bertentangan dengan Pasal 2, Pasal 4, Pasal 17 ayat 3 UU Nomor 40 tahun 2004 tentang Sistem Jaminan Sosial Nasional.


"Bertentangan dengan Pasal 2, Pasal 3, Pasal 4 tentang Badan Penyelenggaran Jaminan Sosial. Bertentangan dengan Pasal 5 ayat 2 jo Pasal 171 UU Kesehatan," ucap majelis.


Pasal yang dinyatakan batal dan tidak berlaku berbunyi:


Pasal 34


(1) Iuran bagi Peserta PBPU dan Peserta BP yaitu sebesar:

a. Rp 42.OOO,00 (empat puluh dua ribu rupiah) per orang per bulan dengan Manfaat pelayanan di ruang perawatan Kelas III.

b. Rp 110.000,00 (seratus sepuluh ribu rupiah) per orang per bulan dengan manfaat pelayanan di ruang perawatan Kelas II; atau

c. Rp 160.000,00 (seratus enam puluh ribu rupiah) per orang per bulan dengan Manfaat pelayanan di ruang perawatan Kelas I.


(2) Besaran Iuran sebagaimana dimaksud pada ayat (1) mulai berlaku pada tanggal 1 Januari 2O2O.


Dengan dibatalkannya pasal di atas, maka iuran BPJS kembali ke iuran semula, yaitu:


a. Sebesar Rp 25.500 untuk kelas 3

b. Sebesar Rp 51 ribu untuk kelas 2

c. Sebesar Rp 80 ribu untuk kelas 1


Share :

HEADLINE  

Jennie BLACKPINK Bakal Rilis Lagu Solo Baru: Sesuatu yang unik

 by Andrico Rafly Fadjarianto

September 30, 2023 18:00:00


Sosok dan Profil Codeblu, Food Vlogger yang Laporkan Farida Nurhan ke Polisi

 by Ajeng Conny Pradestina

September 26, 2023 14:00:00


Resmi! Kaesang Pangarep Jadi Ketua Umum PSI

 by Ajeng Conny Pradestina

September 25, 2023 20:51:31


Kaesang Pangarep Resmi Gabung PSI, Jadi Maju Pilkada Depok 2024?

 by Andrico Rafly Fadjarianto

September 24, 2023 12:25:28


Ranking Singer Brand Reputation September 2023, Lim Young Woong Di Urutan Pertama

 by Ajeng Conny Pradestina

September 23, 2023 17:00:00