6 Akun Twitter Ini Aktif Pantau Banjir Jakarta

6 Akun Twitter Ini Aktif Pantau Banjir Jakarta

Dedi Sutiadi
2020-02-25 11:23:41
6 Akun Twitter Ini Aktif Pantau Banjir Jakarta
Ilustrasi aplikasi twiter. (Foto: Istimewa)

Banjir yang melanda beberapa titik wilayah di DKI Jakarta dan sekitarnya kembali menjadi perhatian publik. Pasalnya setelah diguyur hujan sejak Senin 24 Februari 2020) malam dan terus berlangsung hingga Selasa pagi tadi ini jadi merendam bebera wilayah Ibu kota dengan ketinggian yang bervariasi. 


Untuk mendapatkan informasi peta titik genangan air di Jakarta, masyarakat bisa mengakses lagsung situs petabencana.id. selain itu untuk mendapatkan informasi terupdate masyarakat bisa memantau nya melalui jejaring sosial Twitter. 


Tim correcto.id berusaha mengumpulkan sejumlah akun Twitter yang bisa direkomendasikan untuk anda ikuti (follow) agar bisa memantau perkembangan titik banjir di wilayah DKI Jakarta 


Akun-akun twitter berikut ini ini cukup aktif melaporkan kondisi banjir hari ini dan turut menyebarkan beberapa kicauan dari warga Jakarta dan sekitarnya. 


Berikut akun-akun Twitter tersebut: 

1. Traffic Management Centre Kepolisian Daerah Metropolitan Jakarta Raya (@TMCPoldaMetro) 

2. Radio Sonora (@SonoraFM92) 

3. Radio Elshinta (@RadioElshinta) 

4. Dinas SDA Jakarta (@DinasSDAJakarta) 

5. BPBD DKI Jakarta (@BPBDJakarta) 

6. Info Jakarta (@infojakarta) 


Untuk kejadian banjir kali ini, pengguna Twitter menggunakan tagar #Banjir yang saat ini masuk topik yang banyak dibicarakan di Twitter di Indonesia. Anda bisa mengikuti tagar tersebut untuk informasi terkini seputar banjir.


Share :

HEADLINE  

Ini Deretan Pengusaha Sukses Suka Bangun Masjid

 by Ramadhan Subekti

April 01, 2025 13:00:00


Prabowo, Titiek dan Didit : Maaf Lahir dan Batin

 by Ramadhan Subekti

March 31, 2025 10:00:00


Prabowo dan Gibran Akan Salat ID di Masjid Istiqlal

 by Ramadhan Subekti

March 31, 2025 01:00:00


Azizah-Arhan Nonton Timnas Indonesia, Andre Rosiade Dikerjai

 by Dimarirenal

March 26, 2025 15:10:00