Sabtu, Italia Konfirmasi Kematian Akibat Virus Corona

Sabtu, Italia Konfirmasi Kematian Akibat Virus Corona

adminweb
2020-02-22 18:30:00
Sabtu, Italia Konfirmasi Kematian Akibat Virus Corona
foto instagram

Pada Sabtu 22 Februari 2020 Italia mengkonfirmasi kematian pertama di Eropa akibat virus corona, beberapa jam setelah pemerintah setempat menutup 10 kota di tengah kekhawatiran wabah virus corona atau Covid-19.

Menteri Kesehatan Italia, Roberto Speranza, menuturkan bahwa korban meninggal pertama akibat virus tersebut merupakan seorang pria berusia 78 tahun yang berasal dari kawasan Veneto bernama Adriano Trevisan.

Trevisan dinyatakan positif terinfeksi virus corona dan meninggal dunia di salah satu rumah sakit di Veneto. Trevisan merupakan salah satu dari dua orang di kawasan Veneto yang dideteksi terinfeksi virus corona.

Sedangkan di Lombardy, dinyatakan ada 15 orang terinfeksi virus corona, 5 di antaranya merupakan seorang dokter yang diduga tertular virus karena sering mengunjungi bar yang sama.

Pemerintah lokal pun memutuskan untuk mengisolasi daerah yang terkena dampak virus corona.

Di tengah peningkatan jumlah terinfeksi virus corona, Italia berupaya mengatisipasi penyebaran virus corona dengan cara menutup sekolah, bar, dan tempat publik lainnya di 10 kota.

Pemerintah memperingatkan sekitar 50 ribu warga di 10 kota itu untuk tak keluar rumah. Pemerintah juga melarang diadakannya seluruh kegiatan massal di 10 kota tersebut sampai sepekan ke depan.

Walaupun begitu, Perdana Menteri Italia, Giuseppe Conte, menghimbau warganya agar tetap tenang karena "semuanya terkendali." Giuseppe juga menekankan pemerintah untuk terus "waspada tinggi.


Share :

HEADLINE  

Prabowo, Titiek dan Didit : Maaf Lahir dan Batin

 by Ramadhan Subekti

March 31, 2025 10:00:00


Prabowo dan Gibran Akan Salat ID di Masjid Istiqlal

 by Ramadhan Subekti

March 31, 2025 01:00:00


Azizah-Arhan Nonton Timnas Indonesia, Andre Rosiade Dikerjai

 by Dimarirenal

March 26, 2025 15:10:00