BCL Masih Jadi Juri Indonesian Idol Sebelum Ashraf Sinclair Meninggal

BCL Masih Jadi Juri Indonesian Idol Sebelum Ashraf Sinclair Meninggal

Prayogo
2020-02-18 16:15:00
BCL Masih Jadi Juri Indonesian Idol Sebelum Ashraf Sinclair Meninggal
Foto: Instagram

Aktor, pengusaha sekaligus suami Bunga Citra Lestari atau BCL, Ashraf Sinclair, meninggal dunia pagi ini, Selasa 18 Februari 2020 di Rumah Sakit Metropolitan Medical Centre (MMC), Jakarta Selatan. Ashraf mengembuskan napas terakhirnya pada pukul 04.50 WIB di usia 40 tahun karena serangan jantung.


Seorang fotografer pribadi keluarga Ashraf-BCL kepada wartawan mengungkapkan kalau Almarhum Ashraf sempat dilarikan ke Rumah Sakit MMC sekitar pukul 03:00 WIB. Sayangnya, nyawanya tak tertolong.


Beberapa jam sebelum itu, BCL disebut baru saja tiba di rumah sekitar 02.00 WIB. Yang mana sebelumnya, BCL masih menghadiri ajang Indonesian Idol sebagai juri.




BCL memang merupakan salah satu juri di ajang pencarian bakat tersebut pada Senin 17 Februari 2020 malam. Kala itu, ajang tersebut sudah memasuki sesi Road to Grand Final.


Di acara tersebut, BCL menyanyikan lagu Soulmate milik Kahitna bersama Yovie Widianto. 


Saat ini, jenazah pemain film Saus Kacang itu rencananya akan dimakamkan di San Diego Hills, Karawang.


Share :

HEADLINE  

Kaesang Optimis PSI Tembus Senayan Minta Kader Kawal Real Count

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 17, 2024 09:44:02


Hasil Real Count KPU Sulawesi Tengah: Suara PSI Tembus 4,17%

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 21:11:41


Pemuka Agama Himbau Semua Terima Hasil Pemilu, Saatnya Rekonsiliasi

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 13:44:30