Dirut Jakpro : Batu Alam Monas Lebih Baik Diganti Aspal Permanen

Dirut Jakpro : Batu Alam Monas Lebih Baik Diganti Aspal Permanen

adminweb
2020-02-15 13:05:22
Dirut Jakpro : Batu Alam Monas Lebih Baik Diganti Aspal Permanen
foto instgram

Dwi Wahyu Daryoto selaku Direktur Utama PT Jakarta Propertindo sekaligus Chairman Organising Committee (OC) Jakarta E-Prix, mengharapkan jika batu alam yang berada dikawasan Monumen Nasional atau Monas yang akan menjadi sirkuit balapan Formula E diganti dengan aspal.

"Kalau saya pribadi, berharap aspal itu dipermanenkan saja, jangan dikelupas lagi," ujar Dwi, Jumat, 14 Februari 2020.

Alasan Dwi menginginkan jika batu alam Monas dibongkar dan diaspal permanen adalah karena itu berkaitan dengan kebutuhan penyandang disabilitas. Menurut Dwi, permukaan aspal akan lebih halus dibandingkan cobblestone.

"Saudara kita yang disabilitas bisa lewat dengan nyaman," kata Dwi.

Dalam pembuatan lintasan ajang formula e, Jakpro mengajukan dua opsi. opsi yang pertama, membongkar batu alam monas dan kemudian melapisinya dengan aspal. Kedua, langsung melapisi dengan aspal tanpa harus membongkar batu alam.

Ajang Formula E di Monas yang rencananya diselenggarakan pada 6 Juni 2020 dipastikan akan memiliki lintasan sepanjang 2,6 kilometer. Proyek pengerjaan aspal diperkirakan selesai 2-3 bulan.


Share :

HEADLINE  

Kaesang Optimis PSI Tembus Senayan Minta Kader Kawal Real Count

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 17, 2024 09:44:02


Hasil Real Count KPU Sulawesi Tengah: Suara PSI Tembus 4,17%

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 21:11:41


Pemuka Agama Himbau Semua Terima Hasil Pemilu, Saatnya Rekonsiliasi

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 13:44:30