Insanul Fahmi Blak-blakan Akui Sudah Menikah Dengan Inara Rusli Sejak Agustus 2025

Insanul Fahmi Blak-blakan Akui Sudah Menikah Dengan Inara Rusli Sejak Agustus 2025

Yanuari Ramdhan
2025-11-27 13:15:00
Insanul Fahmi Blak-blakan Akui Sudah Menikah Dengan Inara Rusli Sejak Agustus 2025
Insanul Fahmi mengaku telah resmi menikah sejak Agustus 2025 dengan Inara Rusli.( Foto: Dok.Istimewa )

Nama Insanul Fahmi kembali mencuat setelah ia secara terbuka mengungkap status barunya dengan Inara Rusli. Fahmi menyampaikan bahwa mereka telah menikah secara resmi sejak Agustus 2025.


Pengakuan tersebut ia sampaikan dalam podcast Dr. Richard Lee, yang kemudian ramai dibicarakan di media sosial. Pernyataannya pun memicu berbagai reaksi, terutama dari publik yang mengikuti dinamika rumah tangganya dengan Wardatina Mawa.


Dalam podcast itu, Fahmi menegaskan bahwa selama masih menikah dengan Mawa, ia tidak pernah melakukan hal-hal negatif. Ia mengatakan bahwa dirinya tidak merokok, tidak mabuk, dan tidak bermain dengan perempuan lain.


Ia juga menceritakan bahwa ia pernah berada pada masa paling sibuk dalam hidupnya karena fokus pada pengembangan bisnis. Tekanan pekerjaan membuat banyak godaan datang, namun semuanya ia tolak.


“Banyak yang ngajak minum, bahkan ada perempuan yang menawarkan diri, tapi tidak aku hiraukan,” ujarnya. Ia menekankan bahwa saat itu pikirannya hanya tertuju pada pekerjaan dan bisnis.


Namun, kesibukan itu justru membuatnya merasa tidak memiliki tempat untuk kembali. Semakin ia larut dalam pekerjaan, semakin ia merasa tidak menemukan ruang yang membuatnya nyaman. Ketika hubungan profesionalnya dengan Inara mulai terjalin, Fahmi mengaku kondisi rumah tangganya sudah tidak baik.


Ia menyampaikan kepada Inara bahwa ia telah menjatuhkan talak dua kepada istrinya. Baginya, talak tersebut berarti pernikahannya dengan Mawa telah berakhir secara agama.


Fahmi menambahkan bahwa kedekatannya dengan Inara awalnya murni karena keperluan pekerjaan. Ia tidak pernah berniat membangun hubungan personal, apalagi merencanakan pernikahan.


Namun, seiring waktu, ia mulai melihat banyak sifat Inara yang dirasanya sangat ia butuhkan. Sikap Inara yang penuh perhatian membuatnya merasa dihargai sebagai pria.


“Cara bicara Inara itu lembut, dan itu yang selama ini aku cari,” ungkap Fahmi.


Share :