Ketua Tim Transisi Pramono Anung-Rano Klarifikasi Isu Empat Hari Kerja

Ketua Tim Transisi Pramono Anung-Rano Klarifikasi Isu Empat Hari Kerja

Ramadhan Subekti
2025-01-23 01:00:00
Ketua Tim Transisi Pramono Anung-Rano Klarifikasi Isu Empat Hari Kerja
Ketua Tim Transisi, Ima Mahdiah (Foto: Instagram @ima.mahdiah)

Ketua Tim Transisi Pramono Anung-Rano Karno, Ima Mahdiah, memberikan klarifikasi terkait isu kebijakan kerja empat hari dalam sepekan yang sempat beredar di masyarakat. Ima menegaskan bahwa usulan tersebut bukan bagian dari kebijakan yang dirumuskan oleh tim transisi, melainkan pandangan pribadi dari pakar tata kota, Nirwono Joga.


“Kami di Tim Transisi Pramono-Rano tidak pernah membahas ataupun mengusulkan kebijakan kerja empat hari,” tegas Ima Mahdiah.


Menurutnya, wacana kerja empat hari tersebut muncul dalam forum diskusi yang bertujuan membahas strategi peningkatan efisiensi kerja di ibu kota.


“Pandangan tersebut adalah hasil diskusi akademis yang disampaikan oleh Pak Nirwono Joga sebagai seorang pakar tata kota, bukan sebagai anggota tim transisi,” jelas Ima.


Meski demikian, Ima memastikan bahwa Tim Transisi tetap fokus pada langkah-langkah konkret untuk mempersiapkan pemerintahan baru.


“Fokus tim transisi saat ini adalah mempersiapkan langkah-langkah konkret agar pemerintahan baru dapat langsung bekerja efektif sejak hari pertama menjabat,” tutupnya.


Share :

HEADLINE  

8 Sosok 'Kartini Modern' dari Jawa Barat

 by Ramadhan Subekti

March 17, 2025 10:00:00


Susi, Rossa, dan Heni: Perempuan Hebat Jawa Barat di Dunia Bisnis

 by Ramadhan Subekti

March 15, 2025 12:00:00


Dua Apoteker Sukses: Nur dan Heni, Bos Besar Pabrik Skincare!

 by Ramadhan Subekti

March 14, 2025 22:00:00