Kepala Satuan Narkoba Polres Jakarta Timur Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) Buddy Alfrits Towoliu ditemukan tewas tertabrak Kereta Api di jalur Jatinegara, Jakarta Timur. Dugaan sementara, AKBP Buddy melakukan bunuh diri. Meski begitu, polisi masih melakukan penyidikan lebih lanjut terkait penyebab meninggalnya AKBP Buddy.
Baca juga: Aditya Hasibuan Jadi Tersangka Penganiayaan Ken Admiral, Polisi Ungkap Ada Motif Asmara
AKBP Buddy Ditemukan Tewas
Kepala Unit Penegakkan Hukum Satlantas Polres Jaktim Iptu
Darwis membenarkan kabar terkait tewasnya AKBP Buddy. Dilokasi ditemukan KTP milik
korban atas nama Buddy Alfrits Towoliu yang diketahui merupakan anggota Polres
Jaktim.
“Masih penanganan," katanya.
AKBP Buddy tertabrak KA 320 Tegal Bahari di Km 12+400 di
Jalur DDT Petaj Jalur Hulu Jatinegara-Bekasi.
Baru Dua Minggu Menjabat Sebagai KASAT Narkoba Polres Jaktim
Kapolres Metro Jakarta Timur Komisaris Besar Leonardus
Harapantua Simarmata mengungkapkan bahwa AKBP Buddy baru bertugas dua minggu
sebagai KASAT Narkoba Polres Jaktim. Sebelumnya, korban diketahui bertugas di
Polda Metro Jaya.
"Beliau eks Kasubid Paminal Polda Metro, namun dua minggu ini menjabat Kasat Narkoba Polres Metro Jakarta Timur," ujarnya.
Baca juga: Kronologi Bom Bunuh Diri Meledak di Mapolsek Astana Anyar Bandung, Pelaku Tewas Sejumlah Polisi Luka
Pihak kepolisian kini telah melakukan evakuasi tubuh korban
yang terpisah menjadi beberapa bagian. Buddy menjabat sebagai Kasat Narkoba
Polres Jaktim berdasarkan telegram Kapolda Metro Jaya pada 27 Maret 2023.