Berikut adalah sinopsis dan juga daftar pemain Losmen Melati, film horor terbaru yang akan tayang pada Maret 2023.
Losmen Melati adalah judul film terbaru yang akan tayang pada 16 Maret 2023 di bioskop.
Film bergenre horor ini akan dibintangi oleh sejumlah aktor serta aktris ternama, seperti Dwi Sasono dan Alexandra Gottardo.
Baca Juga: Sinopsis dan Daftar Pemain Iblis dalam Darah, Film Horor Terbaru Tayang Maret 2023
Seperti apa sinopsisnya? Berikut adalah sinopsis dan juga daftar pemain Losmen Melati.
Sinopsis Losmen Melati
Film ini mengisahkan sebuah perkebunan tua peninggalan kolonial Belanda yang diubah menjadi sebuah losmen. Losmen itu pernah dimiliki oleh seorang dokter lokal bernama Kusno, yang secara rahasia melakukan eksperimen tidak manusiawi pada mayat.
Suatu ketika, seorang gadis desa muda yang memiliki ilmu gaib dan mempercayai folklor yang bernama Melati, mengungkap fakta bahwa rumah tersebut dan penghuninya dikutuk oleh arwah orang mati.
Dengan menerima kutukan kegelapan, Melati memperoleh kehidupan abadi dan berharap dapat menghidupkan kembali mendiang putranya.
Daftar Pemain Losmen Melati
Alexandra Gottardo sebagai | Belum diketahui |
Kiki Narendra sebagai | Belum diketahui |
Samuel Panjaitan sebagai | Belum diketahui |
Fandy Christian sebagai | Belum diketahui |
Ena Pasaribu sebagai | Belum diketahui |
Dwi Sasono sebagai | Belum diketahui |
Putri Ayudya sebagai | Dara |
Totos Rasiti sebagai | Karim |
Abirama Putra sebagai | Gemi |
Sarah Felicia sebagai | Maya |
Itulah, sinopsis dan juga daftar pemain Losmen Melati, film horor terbaru yang akan tayang pada Maret 2023.