Fakta Akane Yamaguchi, Atlet Badminton Ranking 1 Dunia Kalah dari Bilqis Prasista

Fakta Akane Yamaguchi, Atlet Badminton Ranking 1 Dunia Kalah dari Bilqis Prasista

Ajeng Conny Pradestina
2022-05-12 09:37:24
Fakta Akane Yamaguchi, Atlet Badminton Ranking 1 Dunia Kalah dari Bilqis Prasista
Akane Yamaguchi (foto: instagram/@akane.yamaguchi66)

Akane Yamaguchi merupakan atlet Badminton asal Jepang yang menempati peringkat 1 Dunia untuk sektor tunggal putri. Sejak muncul di tahun 2012, Akane dianggap sebagai lawan yang berat di setiap laga badminton.

Namun, ia berhasil dikalahkan oleh atlet asal Indonesia, Bilqis Pratista yang menempati ranking 333 dunia dalam penyisihan regu A Piala Uber 2022. Seperti apa sosok Akane Yamaguchi? Yuk simak artikel berikut ini.

Baca juga: Profil dan Biodata Bilqis Prasista: Umur, Agama dan Karier, Pebulutangkis Rangking 333 Dunia Kalahkan Pemain Rangking 1 Dunia

Mengenal Bulu Tangkis Sejak Usia 5 Tahun


Atlet yang lahir di Prefektur Katsuyama, Jepang tanggal 6 Juni 1997 ini mulai mengenal dunia bulu tangkis sejak usianya masih 5 tahun. Ia kemudian masuk ke akademi lokal Katsuyama, prefektur Fukui.

Menduduki Peringkat 1 Dunia


Akane Yamaguchi mendapatkan gelar peringkat 1 Dunia untuk sektor tunggal putri di tahun 2018. Saat itu Akane berhasil membawa pulang Piala Uber 2018 di Bangkok untuk beregu putri.

Peringkat tersebut bertahan hingga tahun 2022. Namun, pada pertandingan penyisihan grup A Piala Uber 2022 tanggal 11 Mei 2022, ia harus kalah dari atlet Indonesia ranking 333, Bilqis Pratista.

Baca juga: Profil dan Biodata Tasya Farahnailah: Umur, Agama, IG, Pemain Bulu Tangkis Muda Indonesia

Dijuluki Atlet Ajaib


Akane pernah menjadi pemenang termuda dalam BWF Super Series tahun 2013 silam. Hal ini membuatnya mendapat julukan pemain ajaib. Pada tahun tahun 2012 hingga 2014, Akane juga meraih posisi dua dan satu untuk Kejuaraan Dunia Junior BWF di Jepang, Thailand, dan Malaysia.

Media Sosial Akane Yamaguchi


Akane Yamaguchi dikenal aktif di media sosial khususnya instagram. Melalui akun pribadinya @akane.yamaguchi66 ia kerap membagikan aktivitasnya sehari-hari. Jumlah pengikutnya pun cukup banyak, hingga kini ia memiliki 136 ribu followers.

 


Share :

HEADLINE  

Kaesang Optimis PSI Tembus Senayan Minta Kader Kawal Real Count

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 17, 2024 09:44:02


Hasil Real Count KPU Sulawesi Tengah: Suara PSI Tembus 4,17%

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 21:11:41


Pemuka Agama Himbau Semua Terima Hasil Pemilu, Saatnya Rekonsiliasi

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 13:44:30