Inilah sinopsis dan daftar pemain drama Korea Marriage White
Paper. Drama ini akan dibintangi oleh Lee Jin Wook dan Lee Yoon Hae sebagai
pemeran utama.
Marriage White Paper dijadwalkan tayang pada bulan Mei 2022 mendatang. Sebelum membintangi Marriage White Paper, Lee Jin Wook membintangi drama Sweet Home tahun 2020, Bulgasal: Immortal Souls tahun 2021-2022, serta film A Year-End Medley tahun 2021.
Baca juga: Sinopsis dan Daftar Pemain Drama Korea Woori The Virgin, Dibintangi Im Soo Hyang Tayang 9 Mei 2022
Sedangkan Lee Yeon
Hee terakhir membintangi drama The Game: Towards Zero tahun 2020 dan film New
Year Blues tahun 2021.
Sinopsis Marriage White Paper
Drakor Marriage White Paper adalah drama yang mengisahkan pasangan
berusia 30-an yang bersiap untuk menikah. Namun bukannya berakhir bahagia bak
cerita dongeng, persiapan nikah mereka justru tidak sesuai harapan.
Lee Jin Wook akan berperan sebagai Seo Joon Hyung, calon
pengantin pria yang rela menuruti apapun keinginan calon istrinya. Seo Joon
Hyung adalah seorang idealis dalam hal pernikahan, sementara tunangannya lebih
realistis. Lee Yeon Hee akan berperan sebagai Kim Na Eun, calon mempelai wanita
yang cantik dan penuh kasih sayang.
Pasangan ini akan menghadapi kesulitan saat merencanakan
perinakahan mereka karena banyaknya perbedaan pendapat.
Pemain Drama Marriage White Paper
- Lee Jin Wook
- Lee Yeon Hee
- Song
Jin Woo
- Hwang
Seung Eon
- Kim
Joo Yeon
- Im Ha
Ryong
- Kim Mi
Kyung
- Gil
Yong Woo
- Yoon Yoo Sun
Baca juga: Sinopsis dan Daftar Pemain Drakor Big Mouth, Dibintangi Lee Jong Suk dan Yoona SNSD
Jadwal Tayang
Drama yang memiliki 12 episode ini akan tayang pada bulan
Mei 2022 mendatang di KakaoTV. Namun belum dirilis tanggal pasti drama Marriage White Paper
ini ditayangkan.