Berikut 7 hadiah spesial valentine yang cocok diberikan
untuk Cowok.
Hari Valentine akan segera tiba dan dirayakan setiap tanggal
14 Februari. Memberikan hadiah merupakan salah satu cara mengungkapkan rasa
kasih sayang di hari Valentine. Selain kepada kekasih, hari Valentine juga
dapat dirayakan dengan keluarga, teman dan kerabat lainnya.
Jika tak ingin hadiah mainstream seperti bunga dan cokelat, 7
rekomendasi hadiah untuk cowok ini dapat menjadi pilihan.
1. Jam Tangan
Jam tangan merupakan aksesoris yang sering digunakan baik
oleh cewek maupun cowok. Selain sebagai penunjuk waktu, jam tangan juga dapat
menambah rasa percaya diri bagi seseorang. Jam tangan untuk kado dapat
disesuaikan dengan kepribadian seseorang.
Misalnya, cowok bergaya casual bisa diberikan jam tangan model klasik atau kulit. Sementara cowok maskulin cocok menggunakan smartwatch ataupun jam dengan strap metal. Untuk cowok yang memiliki gaya simpel dan sporty, jam tangan digital bisa jadi pilihan.
Baca juga: Deretan Ucapan Romantis Hari Kasih Sayang Valentine untuk Pacar dengan Bahasa Inggris dan Artinya
2. Makanan Kesukaan
Kamu juga bisa memilih makanan kesukaan si
cowok sebagai hadiah valentine. Makanan kesukaan dapat meningkatkan mood
terlebih lagi jika makanan tersebut adalah buatanmu sendiri.
3. Dompet
Pilihan lainnya adalah dompet. Cowok pada
umumnya jarang mengoleksi dan berganti-ganti dompet, oleh karena itu memberinya
hadiah dompet baru dapat menjadi pilihan yang tepat untuk diberikan di hari
kasih sayang.
4. Kemeja
Kemeja dapat dijadikan pilihan hadiah
lainnya untuk hari Valentine. Pakaian tersebut dapat digunakan di beragam acara
baik formal maupun acara yang lebih casual.
5. Jersey Club
Mempunyai pasangan yang hobi menonton ataupun
mengidolakan salah satu klub sepak bola maupun basket ? Memberi hadiah Jersey
Klub favoritnya dapat menjadi pilihan yang tepat. Kamu juga bisa menambahkan
nama cowok tersebut pada Jersey tersebut.
6. Parfum
Rekomendasi hadiah yang sangat pas untuk cowok lainnya adalah parfum. Tak hanya bagi perempuan, parfum juga sesuatu yang penting bagi cowok. Parfum yang kamu berikan akan membuat dia selalu mengingatmu saat menggunakannya.
Baca juga: Profil dan Biodata Vanessa Veronica: Umur, Instagram, Kuliah, Tiktokers Hits Bersuara Merdu
7. Sepatu
Sepatu juga bisa jadi pilihan hadiah untuk
hari raya Valentine. Kamu bisa menyesuaikan sepatu yang cocok diberikan dengan
gaya berpakaian si dia.