Berikut ini profil dan biodata Devi Nuraisyah lengkap umur dan Instagram miliknya. Sosok Devi Nuraisyah viral dijuluki driver cantik oleh netizen. Sopir truk cantik asal Wonogiri kini tampil rapi mengenakan hijab.
Penasaran dengan sosok Devi Nuraisyah? Tidak perlu khawatir, berikut correcto telah himpun informasi seputar Devi Nuraisyah dari berbagai sumber seperti instagram Devi Nuraisyah dan lainnya.
Baca juga: Sosok dan Fakta Liena Ozora Sopir Cantik Bus Agra Mas, Cari Nafkah Untuk Hidupi 3 Anak
Profil Devi Nuraisyah
Devi Nuraisyah dikenal sebagai seorang sopir cantik yang kendarai truk besar. Profesinya sebagai sopir truk ternyata dialami selama 4 tahun, dimulai sejak tahun 2017 lalu. Ternyata sebelum jadi sopir truk dirinya merupakan pekerja kantoran. Namun memilih keluar dan mencoba peruntungan menjadi seorang selebgram. Sambil mengisi kekosongan dirinya berpikir ingin bisa mengendarai mobil truk, setelah berhasil Devi Nuraisyah lantas ketagihan dan menjalani profesi sebagai sopir truk.
Biodata Devi Nuraisyah
Nama lengkap | : Devi Nuraisyah Stephani |
Tempat lahir | : Desa Pracimantoro, Wonogiri |
Umur Devi Nuraisyah | : 30 tahun |
Agama Devi Nuraisyah | : Islam |
Profesi Devi Nuraisyah | : Selebgram, YouTuber dan Sopir Truk |
Instagram Devi Nuraisyah | : @devistefany.dds17 |
Youtube Devi Nuraisyah | : Driver Shadow17 Official |
Awal Mula Jadi Driver Cantik
Devi Nuraisyah menjadi seorang sopir truk berawal dari rasa dari melihat sang suami yang menjalani profesi tersebut. Dirinya berpikir jika sebagai wanita bisa mengendarai truk maka rasanya akan keren sekali. Sejak saat itu dirinya sering ikut dengan sang suami saat membawa sebuah mobil truk. Setelah belajar dirinya pun beranikan diri membawa kendaraan truk di jalan raya dan berhasil hingga akhirnya ketagihan.
"Menurut aku (sopir truk ini profesi) keren, karena bisa bawa unit besar di jalan raya. Sebelumnya saya belajar maju mundur pakai mobil kecil, lalu satu tahun vakum, kemudian langsung truk. Jadi awalnya (belajar) pakai mobil penumpang biasa, tapi turunnya ke jalan langsung truk gede, semi Fuso," ungkap Devi Nuraisyah.
Baca juga: Sosok dan Fakta Lengkap Omega Kotutung, Penganiaya Sopir Kontainer Sempat Buang Barang Bukti
Tampil Berhijab
Saat pertama kali terjun sebagai seorang sopir truk Devi Nuraisyah tampil tanpa hijab. Wajah cantiknya curi perhatian publik karena keahliannya mengendarai kendaraan besar. Bahkan yang cukup menyita perhatian publik adalah dirinya berhasil taklukan tanjakan Sitinjau Lauik di Sumatera Barat.
Belum lama ini wanita asal Wonogiri yang dijuluki driver cantik oleh netizen ini tampil beda, anggun dengan mengenakan hijab. Lewat akun Instagram dan Youtube nya tampak Devi Nuraisyah kini mulai nyaman dengan berhijab sambil mengendarai truk nya yang khas berwarna pink atau merah muda.