Sinopsis dan daftar pemain serial One Piece Live Action mendadap menjadi buruan publik pasca dikabarkan akan tayang di Netflix. Rasa penasaran penggemar pun makin menguat karena serial anime itu diadaptasi menjadi versi live-action.
Nah, untuk menjawab rasa penasaran publik, kali ini tim Correcto.id akan menyajikan sinopsis dan daftar pemain dari serial One Piece Live Action itu. Langsung saja simak berikut ini:
1. Sinopsis One Piece Live Action
Soal sinopsis serial One Piece Live Action ini, pihak Netflix belum merilis secara resmi. Namun, seri live-action diungkapkan pihak terkait akan didasarkan pada manga. Jadi kemungkinan plotnya sama.
Jadi manga ini berkisah tentang seorang pemuda bernama Monkey D. Luffy, yang memulai perjalanan untuk menjadi Raja Bajak Laut dan menemukan harta karun legendaris, One Piece.
Diceritakan, dirinya nantinya akan merekrut kru bajak lautnya sendiri di sepanjang jalan, dan mereka menyebut diri mereka Bajak Laut Topi Jerami.
2. Daftar Pemain One Piece Live Action
Dalam siaran persnya, Netflix merilis pemeran utama di serial One Piece Live Action itu. Berikut daftar pemeran utamanya:
Iñaki Godoy sebagai Monkey D. Luffy
Mackenyu sebagai Roronoa Zoro
Emily Rudd sebagai Nami
Jacob Romero Gibson sebagai Usopp
Taz Skylar sebagai Sanji
Baca Juga: Ini Sinopsis dan Daftar Pemain Film Level 16, Tentang Perdagangan Manusia Berkedok Sekolah
3. One Piece Live Action akan Tayang di Netflix
Seperti disebutkan sebelumnya, One Piece Live Action akan tayang di Netflix. Untuk jadwalnya belum ada keterangan resmi, tapi diperkirakan akan tayang pada tahun 2022. Pasalnya, produksi serial itu dijadwalkan akan dimulai di Afrika Selatan pada awal 2022.