Shandy Aulia kembali dibuat emosi oleh seorang wanita yang menghina anaknya, Baby Claire. Berikut fakta-faktanya.
Pasalnya, wanita tersebut adalah pemilik akun Facebook bernama Laura Aprilya Bakkara diduga seorang perawat yang berasal dari Manado. Wanita tersebut mengatakan bahwa putri Shandy Aulia kurang gizi dan membandingkan tumbuh kembangnya dengan monyet.
"(Usia) 16 bulan bisanya cuma teriak-teriak saja enggak bisa ngomong, even memanggil ibunya. Tiap manjat-manjat dibilang good job, monyet juga bisa manjat doang mah," tulis pemilik akun Laura Aprilya Bakkara.
Penasaran dengan fakta lainnya? Berikut Correcto.id rangkumkan fakta-fakta lengkap Shandy Aulia ingin polisikan wanita yang menghina buah hatinya.
1. Shandy Aulia gandeng Hotman Paris
Shandy Aulia memutuskan untuk membawa wanita yang menghina putrinya ke jalur hukum. Untuk menindak netizen tersebut, ia menggandeng pengacara kondang Hotman Paris Hutapea.
“Shandy Aulia datang ke rumah Hotman Paris meminta bantuan hukum, untuk mensomasi dan mengambil tindakan terhadap seorang perawat di Manado yang diduga mengucapkan kata-kata yang tidak senonoh dan tidak terpuji terhadap anaknya,” kata Hotman Paris dalam Instagramnya pada Senin, 28 Juni 2021.
2. Dilaporkan ke kepolisian Manado
Mengenakan dress berwarna pink, Shandy Aulia tampak menimpali pernyataan Hotman Paris. Ia mengatakan bahwa dirinya siap melaporkan wanita tersebut di Kepolisian Manado untuk memberi efek jera.
Baca Juga: Sosok dan Fakta Lengkap Jamie Chua, Eks Pramugari Jadi Sorotan Karena Kehidupan Mewahnya
3. Persiapkan surat somasi
Bahkan Hotman Paris Hutapea pun menegaskan bahwa saat ini pihaknya sedang mempersiapkan surat somasi untuk netizen tersebut.
"Surat somasi sedang dipersiapkan dan kemudian lanjut ke laporan polisi," lanjut Hotman Paris.