Viral Video Pengantin Pria Dijewer Istri Karena Joget Bareng Biduan di Hari Pernikahan

Viral Video Pengantin Pria Dijewer Istri Karena Joget Bareng Biduan di Hari Pernikahan

Ekel Suranta Sembiring
2021-06-01 03:22:53
Viral Video Pengantin Pria Dijewer Istri Karena Joget Bareng Biduan di Hari Pernikahan
Tangkap Layar Video Pengantin Pria Dijewer Istri Karena Joget Bareng Biduan di Hari Pernikahan (foto: TikTok/ @fikririzaldi_official)

Sebuah video memperlihatkan seorang pengantin pria dijewer sang istri karena joget bareng biduan di hari pernikahan viral di media sosial. 

Diamati video yang diunggah akun TikTok @fikririzaldi_official itu, terlihat pengantin pria itu asyik berjoget bersama biduan di atas panggung. Selain berjoget, ia juga meraih ujung tangan sang biduan.

Baca Juga: Viral Video Oknum Polisi di Aceh Interogasi Bocah Pencuri Kotak Amal dengan Pistol, Ini Kata Propam

Sang istri melihat kelakuan suaminya langsung menjewer pengantin pria dan mengajaknya untuk duduk lagi di atas pelaminan.

"Jangan sampai gagal malam pertama gara2 begini #malampertama #fyp #mcwedding. Ketika pengantin cowok lagi asyik joget bareng biduan. Dari kejauhan ada sepasang mata memandang tajam. Seperti ingingin memangsa hidup-hidup. Akhirnya auto dijewer. Gagal deh malam pertamanya," tulis akun TikTok @fikririzaldi_official.

Terakhir dilihat correcto.id video tersebut pada Selasa (01/06/2021), sudah ditonton lebih dari 1,9 juta Views, mendapat 156 ribu Likes dan 2.554 komentar. Adapun beberapa komentar dari netizen sebgai berikut:

Baca Juga: Viral Video Penampakan Sosok Kuntilanak di Rumah Sakit, Netizen: Anjir Serem Bah

"Kesal banget sih jadi kakanya gak ngehargain hari bahagia berdua tuh lakinya. Aku yang pas nikahan suami cuma ngasih uang saweran ke biduan aja aku ngambek padahal naik panggungnya juga sama aku apalagi ini joget berdua gitu," ujar akun @Aksis Inaivatko.

"Nyesek banget anjir. Baru nikah aja dah kayak gitu. Takutnya ternyata kelakuan suami memang selalu kayak gitu kalau kondangan 🥺," ucap akun @Alen alen.

"Kesal liatanya padahal cantikan istrinya daripada biduannya," tutur akun @ninggaraxacweety.

"Kalau cuma nyawer wajarlah apalagi di acara pernikahannya itu mah istrinya aja gak pengertian lain kali kalau begitu jangan ada hiburan orgen," saut akun @Teh Inul.

"Kenapa gak diajak sekalian penganten perempuannya untuk joget bareng," tanya penasaran akun @A'i Tea.

"Kalau mau saweran sama joget harusnya istrinya diajak juga naik ke atas panggung," saran akun @RyffaGhie IRghieTyoRiallA.

"Siapa suruh lo wedding ngadain acara begituan ngundang biduan cari penyakit ajehh siapa juga kalau dipancing bakal melipir," nyinyir akun @Devi Purnama.

Baca Juga: Viral Video Seorang Wanita Bercadar Ngambek akibat Ditinggal Pacar dan Buat Jalan Macet

Berikut videonya:


Share :

HEADLINE  

Kaesang Optimis PSI Tembus Senayan Minta Kader Kawal Real Count

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 17, 2024 09:44:02


Hasil Real Count KPU Sulawesi Tengah: Suara PSI Tembus 4,17%

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 21:11:41


Pemuka Agama Himbau Semua Terima Hasil Pemilu, Saatnya Rekonsiliasi

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 13:44:30