Cerita Mistis Zashiki Warishi, Sosok Hantu Dipercaya Pembawa Keberuntungan di Jepang

Cerita Mistis Zashiki Warishi, Sosok Hantu Dipercaya Pembawa Keberuntungan di Jepang

Ekel Suranta Sembiring
2021-06-01 00:43:42
Cerita Mistis Zashiki Warishi, Sosok Hantu Dipercaya Pembawa Keberuntungan di Jepang
Ilustrasi Hantu Zashiki Warishi dari Jepang (foto: internet)

Cerita mistis tentang sosok hantu Zashiki Warishi dari Jepang dapat dikatakan salah satu hal yang unik. Pasalnya, kebanyakan orang takut dengan hantu, namun sosok hantu ini malah dianggap sebagai pembawa keberuntungan.

Hantu Zashiki Warashi sendiri merupakan makhluk spiritual yang kisahnya populer di dataran wilayah Tokoku sejak ratusan tahun lalu. Menurut kisah mitos yang beredar, sosok Zashiki biasanya terlihat dan berpakaian seperti anak kecil, hantu ini juga diyakini hidup di rumah manusia.

Baca Juga: Cerita Mistis Rumah Baru Atta Halilintar, Dipercaya Ada Makhluk Gaib hingga Tukang Sering Keserupan

Meskipun masuk golongan hantu, sosok Zashiki tidak ditakuti oleh masyarakat justru kehadirannya sangat dinanti-nanti oleh banyak masyarakat karena diyakini sebagai simbol keberuntungan dan rumah yang ditempati oleh zashiki warashi akan makmur.

Dampak dari mitos ini juga membuat banyak masyarakat Jepang untuk berlomba-lomba mendekor rumah sedemikian rupa supaya Zashiki nyaman tinggal di rumah mereka.

Baca Juga: Viral Video Penampakan Sosok Kuntilanak di Rumah Sakit, Netizen: Anjir Serem Bah

Selain itu, masyarakat juga sangat mengkhawatirkan jika sosok Zashiki pergi meniggalkan rumah mereka karena hal tersebut merupakan sebuah tanda malapetaka bagi rumah mereka. Oleh karenanya masyarakat Jepang sangat giat bersih-bersih rumahnya supaya menghindari kejadian ini.

Selain di rumah warga, dalam beberapa tahun terakhir, para pelaku wisata seperti penyedia jasa hotel dan penginapan juga turut serta menambahkan fasilitas seperti aksesoris dan benda-benda yang diyakini bisa mengundang Zashiki hadir.

Baca Juga: Cerita Mistis Seorang wanita di Pontianak Sering Diganggu Hantu hingga Putuskan Pindah Kost

Beberapa benda yang diyakini mampu mengundang Zashiki antara lain seperti gantungan kunci, pakaian anak-anak, gantungan penangkap mimpi dan lain sebagainya yang berkaitan dengan anak kecil.


Share :

HEADLINE  

Kaesang Optimis PSI Tembus Senayan Minta Kader Kawal Real Count

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 17, 2024 09:44:02


Hasil Real Count KPU Sulawesi Tengah: Suara PSI Tembus 4,17%

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 21:11:41


Pemuka Agama Himbau Semua Terima Hasil Pemilu, Saatnya Rekonsiliasi

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 13:44:30