Sheffield United berhasil menaklukkan Brighton Hove Albion di pekan 33 Liga Inggris 2020/2021 yang berlangsung di Bramall Lane, Minggu (25/4/2021) dini hari WIB. Gol Sheffield, dicetak David McGoldrick pada menit ke-19.
Baca Juga: Mancheter City Catat Rekor Hebat Usai Berhasil 4 Kali Juara Beruntun Piala Liga Inggris
Meski berhasil meraih kemenangan Sheffield itu tidak mengubah nasib mereka di Liga Inggris musim ini. The Blades tetap terdegradasi karena hingga pekan 33, mereka berada di posisi paling buncit dengan koleksi 17 poin saja.
Baca Juga: Taklukkan Tottenham, Manchester City Berhasil Juara Piala Inggris 2020/2021
Sementara itu, Brighton belum aman dari ancaman degradasi karena baru mengoleksi 34 poin dari 33 yang sudah dijalani. Mereka unggul satu poin saja dari Burnley yang berada di posisi ke-17. Hasil ini dianggap diluar dugaan karena para pemain Sheffield bermain tanpa beban dan sangat disiplin, khususnya dalam permainan bertahan.
Baca Juga: Kembali Kalahkan Persib di Leg Kedua, Persija Berhasil Juara Piala Menpora 2021
Susunan Pemain:
Sheffield United: Ramsdale, Bryan, Egan, Baldock, Stevens, Fleck, Norwood, Osborn, Bogle, McGoldrick, Brewster.
Brighton: Sanchez, Webster, Dunk, Veltman, Gross, Lallana, Bissouma, Moder, Trossard, Maupay, Welbeck.