Rose yang merupakan salah satu member BLACKPINK menuai pengalaman horor saat dirinya sedang live dengan para fans. Dirinya tiba-tiba menangis ketakutan saat mengaku tidak takut dengan hantu.
Hal ini ia katakan saat mendatangi acara ragam terkenal di Korea Selatan, 'Knowing Brothers' yang tayang Sabtu (20/3/2021) lalu. Dalam sebuah sesi, Rose menceritakan kalau dirinya pernah mengalami sesuatu yang mengejutkan.
Idol Kpop tersebut saat itu mengaku bila dirinya tidak takut dengan hantu, karena menurutnya manusia lebih berbahaya dari hantu. Namun para fansnya sempat mengerjainya.
"Aku nggak takut hantu, karena menurutku manusia lebih berbahaya. Tapi banyak fans yang bercandain aku (saat live), itu di belakangmu ada apa? atau 'Rose itu di belakangmu'," tutur Rose.
Baca Juga: Kisah Mistis Mahasiswa Lihat Kuntilanak Dibalik Selimut di Kamar Asrama Kampus
Saat itu Rose dengan percaya diri bilang kalau ia tidak takut hantu. Namun setelah itu sebuah kejadian mengejutkan terjadi.
"Tiba-tiba di belakangku ada bunyi, ada sesuatu yang jatuh. Dan saat itu aku lagi sendirian di rumah," tambah Rose.
Baca Juga: Pengalaman Mistis Adista Nisrina Maharani, Pernah Rumahnya Dihuni Satu Keluarga Makhluk Gaib
Lantaran kejadian seperti itu, Rose merasakan bahwa ia salah bicara kalau dia bilang dia tidak percaya hantu. Karena benda bunyi jatuh itu membuat dia takut dan langsung menangis.
"Karena tiba-tiba, hal itu jadi menakutkan. Jadi aku menangis. Sungguh itu sangat menakutkan," jelas Rose mengenang kejadian itu.