Real Madrid Tetap Santai Meski Sergio Ramos Tak Kujung Perpanjang Kontrak

Real Madrid Tetap Santai Meski Sergio Ramos Tak Kujung Perpanjang Kontrak

Alpandi Pinem
2021-02-01 00:35:00
Real Madrid Tetap Santai Meski Sergio Ramos Tak Kujung Perpanjang Kontrak
Sergio Ramos (Istimewa)


Masa depan Sergio Ramos tengah menjadi perbincangan hangat dalam beberapa pekan terakhir. Hal ini disebabkan karena kontrak Sergio Ramos bakal berakhir pada 30 Juli 2021.

Hingga sekarang, bek berusia 34 itu masih belum memperpanjang kontraknya di Real Madrid. Artinya, bek 34 tahun itu harus menyelesaikan kontrak barunya mulai saat ini, atau bisa pergi dengan gratis.

Baca Juga: Liga Inggris : Manchester City Akan Bajak Sergio Ramos dari Real Madrid

Sebenarnya, Real Madrid ingin menahannya, namun dengan pemotongan gaji sebesar 10 persen. Adapun gaji pemain yang sudah punya 668 penampilan dan 100 gol untuk Madrid mencapai 12 juta euro, atau Rp 204 miliar per tahun.

Terkait hal itu, Asisten pelatih Real Madrid, David Bettoni, tak khawatir dengan situasi Sergio Ramos yang kontraknya akan berakhir dalam waktu dekat. Menurut Bettoni, Ramos bakal segera memutuskan masa depannya.

Baca Juga: Sergio Ramos Dikabarkan Akan Segera Tinggalkan Real Madrid, Menuju Liga Inggris?

"Saya bertemu Sergio Ramos setiap hari. Saya tidak khawatir tentang rencana perpanjangan kontraknya," kata David Bettoni seperti dikutip Marca, Sabtu (30/1/2021).

"Tidak ada yang membuat kami khawatir. Saya tidak bisa mengatakan apapun lagi. Dia sedang dalam proses pemulihan di mana setiap pekannya dia semakin membaik," tegas David Bettoni.


Share :

HEADLINE  

Kaesang Optimis PSI Tembus Senayan Minta Kader Kawal Real Count

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 17, 2024 09:44:02


Hasil Real Count KPU Sulawesi Tengah: Suara PSI Tembus 4,17%

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 21:11:41


Pemuka Agama Himbau Semua Terima Hasil Pemilu, Saatnya Rekonsiliasi

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 13:44:30