Sosok Ali Lubis yang merupakan Ketua Dewan Pimpinan Cabang atau DPC Jakarta Timur Partai Gerindra yang secara terang-terangan meminta Anies Baswedan untuk mundur dari Gubernur DKI Jakarta.
Ali Lubis yang merupakan kader Gerindra itu mengatakan, alasan utamanya untuk meminta Anies Baswedan mundur dari jabatannya sebagai Gubernur DKI Jakarta karena telah meminta pemerintah pusat untuk mengambil alih penanganan Covid-19 di daerah Jabodetabek.
Berikut sosok Ali Lubis, Ketua DPC Gerindra yang meminta Anies Baswedan dari Gubernur DKI Jakarta.
Baca Juga: Keceplosan, Nita Thalia Bongkar Rahasia Vicky Prasetyo yang Mau Menikah dengan Kalina Oktarani
Sebelum menjadi Ketua DPC Gerindra Jakarta Timur, Ali Lubis ternyata berprofesis sebagai pengacara yang tergabung dalam Advokat Cinta Tanah Air (ACTA) dan diberi jabatan sebagai Wakil Ketua ACTA.
Selain sebagai Ketua DPC Gerindra, Ali sapaan Ali Lubis juga menjabat sebagai Kabid Humas Lembaga Advokasi & Hukum DPP Partai Gerindra.
Baca Juga: Fakta Kisruh Jilbab Sekolah di Padang, Ternyata Siswi Nonmuslim Mengaku Tidak Dipaksa
Pernah jadi pengacara Ahmad Dhani
Sebagai seorang pengacara dan tergabung dalam ACTA, Ali Lubis ternyata juga pernah menjadi seorang pengacara untuk Ahmad Dhani dalam kasus ujaran kebencian dan vlog yang mengatakan idiot.