Di Jepang terdapat sebuah cerita misteri cukup seram, yakni ritual Daruma San. Ritual ini merupakan ritual pemanggil hantu di Jepang yang memiliki risiko tinggi dan mematikan.
Karena jika seseorang mulai melakukan ritual yang mematikan ini, si pelaku akan terus dikejar oleh hantu tersebut seumur hidupnya. Rata-rata para pemain Daruma San tidak akan berumur panjang karena konon katanya akan stress dan meninggal dunia.
Baca Juga: Cerita Misteri Jimat Kuman Thong Asal Thailand, Jimat Sadis Dipercaya Masyarakat
Aturan dalam permainan ini sendiri ialah si pemain diharuskan memiliki sebuah bak mandi atau bathtub. Karena permainan ini merupakan permainan kejar-kejaran dengan arwah hantu yang kita panggil dari dalam bathtub.
Setelah arwah tersebut dipanggil, Ia akan terus mengejar orang yang memanggilnya sepanjang hari, jika sampai tertangkap oleh hantu ini maka orang yang memainkan Daruma San akan terus dihantui oleh arwah penasaran seumur hidupnya.
Baca Juga: Nonton Sampai Larut Malam, Gadis ini Menuai Kisah Mistis Sangat Horor
Jika si pemain ingin keluar dari permainan, syaratnya adalah harus memenangkan dengan cara jangan membuka pintu kamar mandi sebelum waktu permaian berakhir, jangan sampai terpeleset dari kamar mandi, jangan masuk kamar mandi sebelum pagi dan yang terpenting adalah jangan menguras bathub hingga permainan ini selesai.
Meskipun banyak diketahui soal berbahayanya permainan ini, konon katanya masih banyak para remaja nakal yang memang memiliki rasa penasaran yang tinggi selalu memainkan Daruma San.
Alam gaib memang diciptakan sengaja tidak terlihat oleh manusia, namun meski demikian masih ada ketidaksengajaan penampakan yang dilakukan para mahluk gaib adalah sebuah musibah. Oleh karena itu, lebih baik tidak memancing 'mereka' untuk keluar.