Juventus Ultimatum Paulo Dybala karena Tak Kunjung Teken Kontrak Baru

Juventus Ultimatum Paulo Dybala karena Tak Kunjung Teken Kontrak Baru

Alpandi Pinem
2020-12-31 15:17:47
Juventus Ultimatum Paulo Dybala karena Tak Kunjung Teken Kontrak Baru
Paulo Dybala (Istimewa)


Paulo Dybala dilaporkan tak kunjung menandatangani kontrak baru di Juventus. Hal ini membuat Manajemen Bianconeri mengancam bakal menjual sang striker. Kontrak Dybala di Turin pun akan berakhir pada musim panas 2022. Manajemen Juventus sudah beberapa kali mengupayakan agar sang striker meneken kontrak baru.

The Daily Mail mengklaim bahwa manajemen Juventus mulai kehabisan kesabaran terhadap Dybala. Mereka mengancam akan menjual sang striker jika tidak kunjung meneken kontrak baru.

Baca Juga : Berpisah dengan Bayern Munchen, David Alaba ke Real Madrid?

Menurut laporan tersebut, proses negosiasi kontrak baru Dybala dan Juventus memang berjalan cukup alot. Sang striker dikabarkan menuntut gaji yang sangat tinggi di Juventus. Ia menilai kontribusinya yang besar layak mendapatkan ganjaran yang setimpal.

Namun, kabarnya Juventus memberikan tawaran final sebesar 10 juta euro per musim untuk gaji Dybala dan mereka enggan membayar lebih dari itu.

Baca Juga : AC Milan Akan Coba Pinjam Riqui Puig dari Barcelona

Menurut laporan tersebut, manajemen Juventus tidak akan berkompromi lagi dengan Paulo Dybala terkait kontrak baru. Jika sang striker tidak mau meneken kontrak baru itu, maka mereka akan menjualnya mengingat kontrak sang striker tinggal 18 bulan lagi.

Jadi mereka akan menjual sang striker mumpung harga jualnya masih tinggi. Menurut laporan tersebut, Juventus akan mematok harga yang cukup tinggi untuk Dybala. Sang striker bakal dijual di angka 100 juta euro.


Share :

HEADLINE  

5 Manfaat Kurangi Konsumsi Gula

 by Ramadhan Subekti

December 25, 2024 23:55:00


Viral! Erdogan Disebut Walk Out Saat Prabowo Pidato di D-8

 by Ramadhan Subekti

December 23, 2024 17:10:00


Petisi Tolak PPN 12% Untuk Presiden Prabowo Tembus 100 Ribu Orang

 by Ramadhan Subekti

December 19, 2024 13:36:55


COVID-19 Melonjak di Jepang, 15 Ribu Kasus Baru Dilaporkan

 by Ramadhan Subekti

December 17, 2024 21:45:00