BTS Masuk Nominasi Grammy Award 2021, Lewat Lagu Dynamite

BTS Masuk Nominasi Grammy Award 2021, Lewat Lagu Dynamite

Yuli Nopiyanti
2020-11-25 13:56:41
BTS Masuk Nominasi Grammy Award 2021, Lewat Lagu Dynamite
BTS (Foto:Dok.Twitter/bts_bighit)

Boygrup BTS kembali menorehkan sejarah. Boyband beranggotakan RM, Jin, Suga, J-Hope, Jimin, V, dan Jungkook berhasil masuk dalam nominasi penghargaan musik paling bergengsi di dunia, Grammy Awards 2021.

Pada Rabu, 25 November 2020, Recording Academy mengumumkan nominasi penghargaan untuk Grammy 2021 melalui sebuah siaran langsung. Dan seperti spekulasi publik, nama BTS muncul dalam salah satu kategori. 

Baca Juga: Fakta-fakta Album BE BTS, Lagu Life Goes On Digarap Sebelum Lagu Dynamite

BTS dinominasikan lewat "Dynamite" dalam kategori yang memberi pengakuan untuk "duo/grup atau rekaman pop kolaborasi yang menampilkan vokal atau instrumen."

Hal yang paling membanggakan yakni BTS dengan lagu Dynamite dinominasikan bersama sederet bintang pop dunia lainnya dalam kategori Best Pop Duo/Group Performance untuk Grammy 2021. Termasuk J Balvin, Dua Lipa, Bad Bunny, dan Tainy untuk lagu Un Dia (One Day), Justin Bieber featuring Quavo - Intentions, Lady Gaga dan Ariana Grande - Rain on Me, serta Taylor Swift featuring Bon Iver - Exile.

Rupanya hal ini tidak hanya menjadi nominasi pertama di Grammy 2021, BTS mendapat kado terindah ini bertepatan dengan tahun ke-7 sejak resmi debut.

Hal ini merupakan momen bersejarah karena RM, Jin, Suga, J-Hope, Jimin, V, dan Jungkook yang menjadi musisi Korea Selatan pertama berhasil masuk dalam nominasi Grammy Awards kategori pop. 


Diketahui juga bahwa boygrup asal Korea Selatan, BTS sudah berkali-kali mengukir sejarah di industri musik, tak hanya di Korea Selatan, tapi juga Internasional. Dikenal sebagai boyband paling terkenal di dunia, grup beranggotakan tujuh member ini sudah mengoleksi sejumlah trofi dari berbagai ajang bergengsi. Sebut saja, Billboard Music Awards, MTV Video Music Awards, American Music Awards, dan masih banyak lagi.

Baca Juga: Lirik Lagu Lengkap Life Goes On BTS dan Terjemahannya


Share :

HEADLINE  

Kaesang Optimis PSI Tembus Senayan Minta Kader Kawal Real Count

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 17, 2024 09:44:02


Hasil Real Count KPU Sulawesi Tengah: Suara PSI Tembus 4,17%

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 21:11:41


Pemuka Agama Himbau Semua Terima Hasil Pemilu, Saatnya Rekonsiliasi

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 13:44:30