Kisah Misteri Curug Indra di Sukabumi, Namanya dari Orang yang Pernah Hilang

Kisah Misteri Curug Indra di Sukabumi, Namanya dari Orang yang Pernah Hilang

Ekel Suranta Sembiring
2020-10-12 22:42:32
Kisah Misteri Curug Indra di Sukabumi, Namanya dari Orang yang Pernah Hilang
Curug Indra (foto: Pikiran Rakyat)

Curug Indra yang berada di Kampung Cidadap, Desa Sukamaju, Kecamatan Cikakak, Sukabumi memiliki kisah misteri. 

Pasalnya, nama dari curug ini diambil dari seseorang yang pernah hilang di lokasi curug tersebut. Curug Indra demikian warga menyebutnya. Konon katanya, nama itu diambil dari nama seorang pemain kecapi yang hilang karena terjatuh lalu tenggelam di kolam curug.

Baca Juga: Kisah Mistis Seorang Wanita Nabung di Celengan, Kaget dengan Isinya Santet dan Ancaman

Peristiwa hilangnya Indra itu terjadi sekitar tahun 1950-an,. Kabar saat itu mengatakan, Indra terjatuh dari tebing curug ke arah kolam dan hilang secara misterius. Upaya pencarian sempat dilakukan namun tubuh Indra tidak kunjung ditemukan.

"Di atas aliran sungai ke Curug Indra terdapat sebuah leuwi (lubuk) yang dinamai Leuwi Kacapi karena dulunya Indra ini sering main kecapi di atas. Ketika berusaha melintasi aliran air curug ia terpeleset dan terjatuh," kata Dede Suhendi anggota Karang Taruna Desa Sukamaju Bidang Pariwisata.

Baca Juga: Cerita Horor Petugas KRL di Jembatan Stasiun Maja, Alami Kejadian Mistis

Hilangnya Indra masih menjadi misteri hingga hari ini, sampai kemudian warga menamai curug itu dengan nama pria pemain kecapi yang hilang dan tidak ditemukan. Meskipun menyimpan misteri, keindahan curug setinggi 10 meter itu sungguh tidak diragukan lagi.

Kawasan curug yang dulunya ditumbuhi pepohonan liar kemudian disulap warga, satu persatu Gazebo dibangun karang taruna, pihak desa dan kecamatan dibiayai oleh APBD Kabupaten Sukabumi melalui Program Peningatan Partisipasi Pembangunan Kecamatan (P3K) tahun 2019.


Share :

HEADLINE  

Kaesang Optimis PSI Tembus Senayan Minta Kader Kawal Real Count

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 17, 2024 09:44:02


Hasil Real Count KPU Sulawesi Tengah: Suara PSI Tembus 4,17%

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 21:11:41


Pemuka Agama Himbau Semua Terima Hasil Pemilu, Saatnya Rekonsiliasi

 by Andrico Rafly Fadjarianto

February 16, 2024 13:44:30