Posisi bayi dikatakan sungsang apabila posisi kepalanya masih berada di atas sementara kaki atau pantatnya lah yang berada di bawah dekat dengan jalan lahir. Padahal dalam kondisi normal, posisi kepala bayi seharusnya sudah berada di bawah (cephalic presentation) ketika usia kehamilan memasuki usia 33 minggu.
Baca Juga : Kisah Misteri Uhang Pandak, Manusia Pendek dari Gunung Kerinci
Bayi sungsang bukanlah suatu kelainan. Sebaliknya, hal ini justru menandakan si Kecil aktif bergerak. Tak hanya itu, sebagian besar orang Jawa percaya, bayi yang dulunya lahir sungsang, maka ketika besar mereka memiliki kesaktian, unik, memiliki kecerdasan dan indra keenam serta memiliki kecerdasan diatas rata-rata.
Bayi sungsang yang terlahir dengan kondisi sehat, jika kemudian menjadi anak dan dewasa akan memiliki hal yang membedakannya dengan anak lain. Masyarakat Sunda meyakini bahwa bayi yang lahir sungsang konon memiliki banyak kelebihan.
Baca Juga : Ternyata Ini Penyebab Kamu Suka Tiba-tiba Merinding Selain di Mitoskan Ada Hantu Lewat
Bayi yang lahir sungsang atau biasa disebut orang Sunda kerap dengan istilah bayi turujul diyakini sebagai bayi yang sakti. Bayi sungsang kelak ketika dewasa diyakini dapat menyembuhkan segala macam penyakit.
Baca Juga : Ini Beberapa Mitos Tentang Mimpi Yang Banyak Dipercaya Masyarakat Indonesia
Ada pula yang percaya kalau bayi sungsang konon mampu melihat alam gaib dan mahluk yang hidup di alam tersebut. Kemudian, bayi sungsang juga kerap dipercaya bisa meramal masa yang akan datang. Orang yang terlahir dalam keadaan sungsang, biasanya akan lebih tertarik kepada hal yang bersifat spiritual.