Tips Membangun Semangat Anak untuk Sekolah Online saat Pandemi

Tips Membangun Semangat Anak untuk Sekolah Online saat Pandemi

Anisa Br Sitepu
2020-09-08 17:00:00
Tips Membangun Semangat Anak untuk Sekolah Online saat Pandemi
Tips mengatasi anak malas sekolah online (Foto: Pixabay)

Masa pandemi Corona saat ini mengharuskan anak-anak harus belajar online. Hal itu dilakukan untuk mengantisipasi penyebaran virus Corona.

Sekolah online membuat anak mulai malas dan bosan. Karena itu, sangat penting untuk mengetahui tips mengatasi anak yang mulai malas sekolah online.

Sayangnya, salah satu cara yang dilakukan orang tua untuk mengatasi anak malas sekolah online dengan cara memarahi dan memaksa anak belajar. Justru, dengan memarahi si kecil dapat membuatnya malas dan tidak semangat belajar. 

Untuk mengatasi itu, ada beberapa cara yang bisa dilakukan orang tua, simak yuk!

1. Beri Waktu Istirahat

Bunda, jangan paksa si kecil untuk terus belajar dan mengerjakan soal-soal hingga sore hari. Itu dapat membuat anak sulit fokus, karena merasa lelah, bosan hingga malas untuk belajar. 

Nah, agar konsentrasi si kecil tetap terjaga dan semangat, berikan waktu untuk istirahat yang cukup. 

Baca Juga: 5 Tips Membuat Pipi Tirus dengan Cepat, No 2 Layak Dicoba!

2. Evaluasi Gaya Belajar Anak

Penting untuk mengevaluasi kegiatan belajar si kecil saat sekolah online. Kadang, yang membuat si kecil malas karena merasa kegiatan belajar yang diharuskan tidak sesuai dengan gaya belajarnya. 

Beberapa gaya belajar yang bisa mengembalikan kenyamanan dan semangat belajar, dengan belajar visual, audio hingga kinestetik. Gaya belajar ini akan membuat kegiatan belajar menjadi lebih efektif dan menyenangkan.

3. Beri Pujian

Jangan menyalahkan si kecil apapun hasilnya. Selalu memberi pujian dari semua pencapaian yang mereka lakukan, baik itu saat berhasil mengerjakan tugas, atau bertahan sampai proses pembelajaran selesai. 

Baca Juga: 5 Tips Meningkatkan Mood Kerja, Berpikir Positif

4. Suasana Belajar Nyaman

Suasana belajar yang tak nyaman juga bisa menjadi penyebab anak malas belajar. Bisa karena ruangannya panas, gelap, atau karena memang bosan di ruangan yang itu-itu saja.

Oleh karena itu, sangat penting menciptakan ruangan dan suasana belajar yang nyaman supaya si kecil fokus belajar. 


Share :