Kylian Mbappe dinyatakan terpapar virus corona. Dengan begitu, dia menjadi pemain ketujuh PSG yang dinyatakan positif corona.
Kabar ini diungkapkan Federasi Sepakbola Prancis (FFF) jelang Prancis melawan Kroasia dalam lanjutan UEFA Nations League di Stade de France, Rabu dini hari WIB, 9 September 2020.
"Kylian Mbappe tidak akan berpartisipasi di laga Prancis vs Kroasia, Selasa malam di Stade de France," tulis pernyataan FFF.
Baca Juga: MotoGP Rilis Sirkuit Mandalika, Indonesia Bersiap Jadi Tuan Rumah
Kabar ini disesali direktur PSG, Leonardo. Dia mengecam tindakan FFF yang tidak memberitahu langsung Les Parisiens. Leonardo justru mengetahui hal ini dari media.
"Saya sangat tak bisa menerima saat kami tahu dari media bahwa salah satu pemain kami positif," kata Leonardo dilansir RMC, Selasa 8 September 2020.
Baca Juga: Seleksi Pemain Karo United di Laubaleng Berjalan Lancar, ini Daftar Nama yang Lolos
"Mereka mengeluarkan pernyataan dan mengirim pemain pulang. Tapi, tak ada satu pun dari Federasi yang memberitahukan hal ini kepada kami. Tak ada yang menghubungi kami," lanjutnya.
Sebelumnya, enam pemain terpapar COVID-19 setelah liburan di Ibiza, Spanyol. Mereka adalah Neymar, Angel Di Maria, Leandro Paredes, Mauro Icardi, Keylor Navas dan Marquinhos.
Hal ini membuat PSG dalam kondisi yang tidak ideal dalam lanjutan Ligue 1. Tim besutan Thomas Tuchel akan menghadapi tuan rumah Lens di Stade Bollaert-Delelis, Jumat dini hari WIB, 11 September 2020.
Sumber: CNN, Viva